Jungleland Sentul Mampu Tampung 15 Ribu Orang, Siap Jadi Lokasi Acara Besar

Senin, 11 Maret 2024 – 16:00 WIB
Acara Marching Band di Jungleland Adventure Theme Park Sentul. Foto: Tim Jungleland

jpnn.com, JAKARTA - Jungleland Adventure Theme Park Sentul tidak hanya bisa menjadi destinasi wisata keluarga.

Selain tempat wisata, Jungleland Sentul juga dapat menjadi tempat penyelenggaraan acara atau event berkapasitas besar

BACA JUGA: 5 Tempat Wisata di Korea, Wisatawan Indonesia Diprediksi Meningkat

Berada dikaki bukit pancar, membuat suasana wisata Jungleland yang sejuk dan teduh cocok menjadi tempat acara yang nyaman.

Beberapa waktu terakhir, Jungleland diketahui menjadi alternatif pilihan tempat untuk penyelenggaraan beberapa event perusahaan, lembaga pendidikan maupun komunitas.

BACA JUGA: Kapal The Oceanik Terbakar di Perairan Raja Ampat, Begini Kondisi 23 Wisatawan

Direktur Utama PT. Jungleland Asia, Resza Adikreshna menjelaskan daya tampung destinasi wisata yang dinaunginya mencapai 15 ribu orang.

Lokasi ini tentu menjadi pilihan terbaik dalam penyelenggaraan event dengan konsep wahana permainan.

“Daya tampung di Jungleland mencapai kapasitas 15 ribu orang. Jadi, wajar kalau ada beberapa Perusahaan seperti Adyawinsa Group, IGTKI dan komunitas Marching Band pada periode Februari akhir dan awal Maret kemarin menggelar event besarnya di Jungleland," ujar Resza.

Jungleland buka dari Senin-Minggu dengan jam operasional Weekdays 10.00 s/d 17.00 WIB dan Weekend 09.00 s/d 18.00 WIB.

Pada momentum High Season Idulfitri 2024, Jungleland telah mempersiapkan event seru yang menambah experience para wisatawan. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler