Jusuf Kalla: PAN Bagaimana?

Rabu, 26 Juli 2017 – 11:00 WIB
Jusuf Kalla. Foto: Imam Husein/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menggelar pertemuan dengan partai koalisi pendukung pemerintah. Hanya saja, pertemuan tidak dihadiri Partai Amanat Nasional (PAN).

Sikap absen PAN menimbulkan tanda tanya, terutama setelah aksi walk out partai tersebut dalam pengesahan RUU Pemilu menjadi UU. Meski begitu, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan menegaskan bahwa hubungannya dengan Presiden Jokowi masih seperti sebelumnya.

BACA JUGA: Unggul Survei, PAN Siap Deklarasi Esthon-Chris

’’Hubungan kami dengan pemerintah baik. Soal absen biasa saja,’’ kata Zulkifli di gedung parlemen, Jakarta, kemarin (25/7).

Menurut Zulkifli, sejak muncul keputusan PAN mendukung pemerintah di era kepemimpinannya, sikap itu tidak diikuti persyaratan politik apa pun.

BACA JUGA: Zulkifli: Kalau Saya Setuju Nanti Dianggap Ketum PAN Tidak Waras

Sekalipun saat ini muncul isu bahwa satu-satunya menteri PAN, yakni Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Asman Abnur, berpotensi di-reshuffle, Zulkifli tidak mau ambil pusing.

’’Komitmen kami bukan soal menteri, bukan soal lain. Kami mendukung presiden sukses membangun infrastruktur, ekonomi, mengurangi kesenjangan. Apalagi, sekarang zaman sedang sulit,’’ tuturnya.

BACA JUGA: NasDem Menasihati PAN agar Hengkang dari Koalisi Pendukung Jokowi

Menurut Zulkifli, saat ini yang dilihat hanya perbedaan yang dilakukan PAN, terutama terkait dengan RUU Pemilu. Padahal, banyak di RUU lain PAN memberikan dukungan penuh kepada pemerintah. ’’Semalam, misalnya, UU agar orang asing ditarik pajak, kami dukung itu,’’ tegasnya.

Sementara itu, Wakil Presiden Jusuf Kalla menuturkan, sikap berbeda PAN dalam pembahasan RUU Pemilu itu dianggap wajar dalam iklim demokrasi.

Sedangkan terkait nasib Menteri Asman Abnur, JK menuturkan bahwa dia bisa saja diganti. Penggantian tersebut mungkin disebabkan partai ingin menarik kadernya dari pemerintah. Isu tersebut muncul dari sesepuh PAN Amien Rais.

’’Ya kita kembalikan ke PAN. PAN bagaimana? Kalau PAN menginginkan (menarik Asman Abnur, Red) itu, tentu pemerintah tidak bisa menahan,’’ tambah JK. (bay/jun/c4/fat)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menteri Asman Pilih Fokus Bekerja ketimbang Tanggapi Permintaan Amien Rais


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Koalisi   PAN   Jusuf Kalla  

Terpopuler