jpnn.com, JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Asian Games 2018 Jusuf Kalla mengatakan, proses pembangunan venue telah rampung sebagian.
"Nantinya yang belum selesai akan selesai pada bulan depan. Paling lambat tanggal 20 Juli seluruh venue," kata pria yang karib disapa JK itu.
BACA JUGA: Inasgoc Jangan Bahayakan Indonesia Saat Asian Games
JK menambahkan, salah satu arena yang masih dirampungkan adalah venue sepeda nomor track.
Proses pembangunan venue yang berada di Jakarta Timur ini masih dilakukan
BACA JUGA: Tenis Meja tak Pikirkan Target Medali Asian Games 2018
Menurut JK, venue harus segera rampung sesuai target karena dalam waktu dekat harus ada simulasi dan uji coba.
"Satu bulan yang akan datang kAMI akan cek lagi. Bagaimana hasil uji cobanya. Termasuk acara pembukaan dan penutupan juga akan terus dipantau," kata JK. (isa/jpc/jpnn)
BACA JUGA: Asian Games 2018: Pembalap BMX Unjuk Gigi di Banyuwangi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hasil Undian Sepak Takraw Sempat Diprotes Malaysia
Redaktur & Reporter : Ragil