Juve Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan

Senin, 08 Oktober 2012 – 00:10 WIB
Andrea Pilro. Foto: Getty Images
SIENA - Juventus memperpanjang rekor tak terkalahkan hingga pekan ke tujuh Liga Italia. Mereka kini kokoh di puncak klasemen sementara Serie A setelah menghentikan perlawanan tuan rumah Siena dengan skor tipis 1-2, Minggu (7/10) petang WIB.

Kini The Old Lady -julukan Juve- mengumpulkan 19 poin dari tujuh laga yang telah dijalani. Sementara di posisi kedua ada Napoli yang baru akan menjalani laga Selasa (8/10) dini hari (WIB) melawan Udinese.

Bertandang ke Stadio Comunale Artemio Franchi, Montepaschi Arena, pelatih Juventus Antonio Conte yang masih dalam hukuman membawa anak asuhnya melawan mantan klub yang pernah dilatihnya. Tuan rumah Siena yang bermain agresif pada babak pertama membuat Andrea Pirlo dan kawan-kawan mengalami kesulitan.

Namun demikian kesabaran kesabaran tim tamu akhirnya berbuah pada menit ke-14. Pirlo mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membawa Juventus  unggul 0-1.

Tertinggal satu gol membuat tuan rumah terus meningkatkan tempo serangan. Namun kokohnya pertahanan yang dibangun Cellini dan kawan-kawan membuat peluang yang dihasilkan terbuang percuma.

Akan tetapi pada saat laga babak pertama akan berakhir untuk keunggulan Juve, Siena berhasil membuat gol penyeimbang di masa injury time. Tepat di menit 45+2, umpan  Mariano de Almeida Angelo yang disundul  Emanuele Calaiò tak mampu dijangkau Buffon. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, tuan rumah berhasil mengimbangipermainan agresif yang diperagakan Juventus. Malah mereka berhasil mencetak beberapa kali peluang dan mampu melakukan tekanan secara konstan.

Namun  demikian dewi fortuna nampaknya lebih memilih untuk menanungi Juventus. Pada menit ke-85, sepak pojok yang didapat Juve berhasil menciptakan kemelut di muka gawang Siena. Giovinco kemudian memberikan umpan pendek kepada Marcisio yang langsung menyarangkan bola ke jala Siena. Skor 1-2 untuk keunggulan Juventus bertahan hingga laga usai.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Golf Olahraga Yang Cocok Menurut Agama

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler