KA ke Bandara Ditarget Beroperasi Februari 2014

Rabu, 13 Maret 2013 – 18:46 WIB
JAKARTA – Wakil Menteri Perhubungan (Wamenhub) Bambang Susantono menyatakan, pengerjaan proyek Kereta api Commuter Line Manggarai-Bandara Soekarno-Hatta, masih sesuai target dan diprediksi rampung 2014 mendatang.

Dijelaskan, pengerjaan rel ganda dari Duri sampai Tangerang, sudah selesai dilakukan. Sementara untuk sinyal kereta, pihaknya masih menunggu rampungnya pengerjaan rel yang dikerjakan PT.Kereta Api Indonesia (KAI) dari Batu Ceper,Tangerang, sampai ke Bandara.

“Jadi intinya ada tiga komponen pengerjaan. Yang pertama dikerjakan Ditjen Kereta api, yaitu jalur ganda Duri-Tangerang. Komponen berikutnya dikerjakan PT.KAI yaitu pembangunan rel Batu Ceper-Bandara, dan satu lagi pembangunan stasiun kereta di dalam bandara. Nah yang ini dilakukan oleh Angkasa Pura II. Jadi dua yang dikerjakan BUMN dan satu Ditjen KA. Sejauh ini targetnya sama Februari 2014. Soft operation lah istilahnya,” katanya di gedung DPR, Senayan, Rabu (13/3).

Karena ada tiga pihak yang mengerjakan proyek ini, Bambang memastikan dirinya akan terus berkoordinasi untuk menjaga agar pengerjaan rampung sesuai target.

Diantaranya seperti yang akan dilakukan pada Jumat (15/3). “Jumat besok mau cek lagi perkembangan terakhir dengan wakil Menteri BUMN. Saya akan koordinasi dengan Wamen BUMN Pak Yasin, kita akan bertemu karena beliau yang pegang soal ini,” katanya.

Sebagaimana diketahui, pertegahan 2012 lalu pemerintah merencanakan membangun dua jalur kereta api menuju bandara.

Jalur pertama Commuter Line, berada di sebelah selatan yang akan melalui Manggarai-Tanah Abang-Duri-Grogol-Bojong Indah-Kalideres-Tanah Tinggi hingga bandara Soekarno-Hatta.

Sementara jalur utara terdapat Express Line yang akan melalui Manggarai-Tanah Abang-Duri-Angke-Pluit dan sejajar dengan jalan tol bandara menuju Soekarno-Hatta.

“Untuk kereta bandara ekspres masih persiapan dengan Sarana Multi Infrastruktur (SMI). Kita akan buka tender nanti. Mereka akan selesaikan dulu semua dokumen, kemudian meminta persetujuan untuk jalurnya. Jalurnya melewati tol bandara, berbeda dengan jalur commuter,” ujarnya.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemkot Bekasi akan Terbitkan Buku Larangan Ahmadiyah

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler