Kabar Baik, Transjakarta Kembali Operasikan Halte Olimo

Selasa, 14 Maret 2023 – 15:09 WIB
PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mulai mengoperasikan kembali halte Olimo, Jakarta Barat mulai Selasa (14/3) hari ini. Foto: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mulai mengoperasikan kembali halte Olimo, Jakarta Barat mulai Selasa (14/3) hari ini.

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Transjakarta Apriastini Bakti Bugiansri mengatakan halte Olimo merupakan salah satu yang diperbaiki.

BACA JUGA: Tertabrak Bus TransJakarta, Pengendara Wanita Tewas Mengenaskan

Perbaikan ini sebagai upaya peningkatan layanan kepada pelanggan.

“Kembali beroperasinya halte Olimo pelanggan yang sebelumnya naik dan turun di halte Mangga Besar atau halte Glodok dapat naik atau turun di halte Olimo,” ujar Apri di Jakarta (14/3).

BACA JUGA: DPRD DKI Tak Mau Buru-Buru Hapus Aset 417 Bus Transjakarta

Apri berharap beroperasinya halte Olimo dapat mempermudah mobilitas dan meningkatkan kenyamanan pelanggan.

Halte Olimo sendiri melayani koridor 1 rute Blok MKota, rute 1A (Balaikota-Pantai Maju), dan rute 3H (Jelambar-Kota).

Adapun, PT Transjakarta menata ulang 46 halte bus di kawasan Jakarta.

Penataan ulang halte itu memakan anggaran Rp 600 miliar. Revitalisasi ini akan memiliki toilet, musala, wi-fi, dan desain yang ramah untuk penyandang disabilitas di setiap haltenya.

Selama revitalisasi, Transjakarta menyiapkan bus shuttle dan halte sementara untuk penumpang yang perlu menggunakan bus. (mcr4/jpnn)


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler