KABAR GEMBIRA! Mulai Hari Ini Penghuni Rusunawa Gratis Naik Transjakarta

Jumat, 18 September 2015 – 11:50 WIB
Bus Transjakarta. Foto: Dok. JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Seluruh penghuni rumah susun sederhana sewa (rusunawa) pemegang kartu ATM penghuni rusun yang diterbitkan Bank DKI, mulai hari ini, Jumat (18/9) gratis naik bus Transjakarta. 

Direktur Utama PT Transjakarta Antonius N.S. Kosasih mengatakan, ini adalah buah kerjasama Dinas Perumahan DKI, Bank DKI dan Transjakarta. “Ketentuan itu berlaku di seluruh koridor Transjakarta,” katanya, Jumat (18/9).

BACA JUGA: Pelanggar Lalu Lintas Pun Bisa Tilang Pakai Pulsa

Saat ini penerapannya masih manual. Transjakarta telah menyiapkan sistem dan personil untuk melancarkan program ini. 

"Kami harapkan hal ini dapat membawa manfaat bagi para penghuni rusunawa di ibukota. Kami didukung penuh oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta,” tuturnya.

BACA JUGA: Tragis, Suami Terlindas Truk Gandeng di Depan Istri

Untuk mendapatkan layanan gratis ini, lakukan tapping Kartu ATM Penghuni Rusun pada ticket gate di halte-halte Transjakarta. Hal itu mensyaratkan fungsi uang elektronik pada Kartu ATM Penghuni rusun harus sudah berfungsi.

"Kami berharap hal ini dapat semakin membantu mobilitas masyarakat penghuni rusunawa untuk beraktifitas. Kami sendiri akan selalu mengupayakan inovasi-inovasi layanan seperti ini untuk meningkatkan pelayanan Transjakarta,” ungkap Kosasih. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Pengin Naik Haji Kembali? Daftar 10 Tahun Lagi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kacau! Sudah Meninggal, Masih Masuk Daftar Pemilih Sementara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler