Kabar Penting Bagi Yang Ingin Lebaran di Rumah Pak Bupati

Rabu, 06 Juli 2016 – 08:13 WIB
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - SAMPIT – Bupati Kotim Supian Hadi kembali menggelar open house di rumah jabatan (rujab) di jalan Ayani Sampit, Rabu (6/7). Namun, Supian tak akan melakukan open house secara mewah.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kotim Multazam mengatakan, open house di rujab tahun ini akan berlangsung cukup sederhana. Waktunya pun hanya berlangsung untuk satu hari.

BACA JUGA: Ada Fakta Unik di Balik Pemakaman Jenazah Bayi Naik Motor

”Open house bupati tahun ini berlangsung satu hari saja, yaitu pada hari pertama Lebaran. Mulai dari pukul 09:00 sampai 14:00 WIB. Tidak ada acara khusus hanya silaturahmi saja, ada kue dan makanan sederhana. Layaknya  masyarakat kalau merayakan hari raya,” ujarnya, Selasa (4/7).

Untuk rencana kunjungan Bupati selama Lebaran sampai saat ini masih belum bisa dikonfirmasi. Tapi menurutnya kunjungan bupati ini kurang lebih sama saja dengan masyarakat pada umumnya, seperti melakukan ziarah dan sebagainya.

BACA JUGA: Bukannya Turun, Daging Sapi Malah Makin Mahaaalllll

Kasubbag Perlengkapan dan Rumahtangga Rujab Raihansyah menambahkan,  persiapan untuk open house ini  sudah dimulai sejak satu minggu yang lalu. Ada delapan tenda besar dan 14 tenda kecil milik pemkab yang sudah terpasang. (vit/gus/jos/jpnn)

BACA JUGA: Alhamdulillah, Antri Dua Jam Akhirnya Dapat BBM

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengharukan..Lantaran Seprai, Bu Mega pun Menangis


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler