TARAKAN – Sudah seminggu, 300 pelanggan PT Telkom di Jalan Yos Sudarso (dari Lingkas Ujung hingga sebagian Pasar Beringin) tidak bisa menggunakan jasa telepon lantaran jaringan kabelnya terputusDari keterangan petugas jaringan PT Telkom, Agus menyebutkan, tidak berfungsinya jaringan telepon milik PT Telkom ini lantaran salahsatu kabel yang melayani 300 pelanggan diputus oleh oknum tidak bertanggung jawab
BACA JUGA: Karyawan BUMN jadi Tersangka Curanmor
“Saya tidak tahu pasti penyebabnya, yang jelas terputus
Dibeberkan Agus, kabel tersebut sebenarnya sulit dibuka, apalagi sampai terbawa arus sungai di bawah jembatan tersebut
BACA JUGA: Bawa 20 Bong, Oknum Anggota TNI AL Dibekuk
Pipa galvanis medium A yang membungkus kabel 300 jaringan itu juga tahan dengan air dan tidak mudah bergerak“Kami tidak tahu pasti kapan terjadinya, yang jelas, saat warga melapor, kami masih di Berau
BACA JUGA: Selly Ajukan Saksi Meringankan
Setelah kami datang dan kami cek langsung, ternyata ada yang putusSepertinya di curi,” katanya“Karena kami tidak tahu pasti penyebabnya makanya kami tidak laporkan ke polisiDan warga sekitar juga tidak tahu siapa yang sengaja potong, kami tidak ada bukti kuat,” tandasnya.Lanjut Agus, diketahuinya jaringan telepon terputus, setelah sejumlah warga mengeluhkan telepon mereka tidak bisa digunakan seminggu laluSetelah disikapi, ternyata salahsatu kabel yang berjajar dengan kabel 60, kabel 100, dan kabel 200 yang letaknya di bawah jembatan raib dari tempatnya
“Kami cek juga di rumah kabel, mati totalYang diambil oknum itu hanya yang 300, yang 60, 100 dan 200 tidak diambilRumah kabel telepon ini ada di samping Mako Lanal itu,” terangnya.
Untuk menormalkan jaringan telepon, pihak PT Telkom langsung terjun ke lapangan dan berupaya melakukan perbaikanMemulai pekerjaan, pekerja langsung menggali tanah sedalam 1 meter untuk menemukan kabel tersebut dan mengalihkan kabel ke tempat yang lebih baik“Kalau cuaca bagus, kemungkinan tidak lama, kalaupun lama paling 3 hari saja,” tutupnya(nat)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dihajar Massa, Pencuri Diopname
Redaktur : Tim Redaksi