jpnn.com - MANADO – Meski belum dilantik, Wali Kota Manado terpilih GS Vicky Lumentut, sudah mempersiapkan kabinet barunya. Sumber resmi Manado Post (JPNN Group) menyebutkan, posisi Sekretaris Kota, Asisten I, II dan III, bakal dikocok. Sekkot MHF Sendoh, bakal ‘dilempar’ ke pemprov. Begitu juga dengan posisi Kadis Pekerjaan Umum. Vicky sudah menyiapkan nama baru.
Saat diwawancarai, kemarin (25/4), Vicky mengaku akan melakukan evaluasi sistem pemerintahan yang ada di lingkup Pemkot Manado. Bagi yang sejalan akan dipertahankan.
BACA JUGA: PDIP Pastikan Usung Petahana
“Kami akan evaluasi dulu. Tidak mungkin pas masuk langsung rombak semua. Ada sistem yang jalan, harus patuhi. Kami lihat dan nilai dulu. Ya, kalau tidak sejalan atau tidak pas pasti akan disesuaikan. Yang pasti, tujuannya untuk mewujudkan Manado cerdas menuju Sulut yang hebat,” ungkapnya.
Menurutnya, semua pejabat, baik bupati/wali kota ketika menjadi pemimpin berharap, program-programnya didukung seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN).
BACA JUGA: Soal Koalisi, PKB Pasrah Pada Calon
“Usai dilantik, dan mulai bekerja nanti. Saya berharap, para ASN akan bekerja dengan optimal sesuai dengan target yang direncanakan,” katanya.
Soal waktu pelantikan, Ia bersyukur kalau sudah ada kesiapan dari Gubernur Sulut Olly Dondokambey.
BACA JUGA: Pak Kiai Siap Rebut Kursi Gubernur
“Kalau sudah disampaikan kapan waktunya saya bersyukur. Saya siap kapan saja. Menyesuaikan dengan waktu yang tepat dari Pak Gubernur,” tuturnya.
Soal kerja sama dengan gubernur, katanya, hal itu wajib hukumnya. Ia juga mengaku, sudah berdiskusi dengan Olly terkait kesiapan Manado sebagai ibu kota yang harus punya warna sendiri. Manado akan menjadi patokan keberhasilan Sulut.
“Pak Gubernur punya banyak rencana dalam hal membangun Sulut. Saya sangat siap mendukung suksesnya setiap program di Sulut untuk lima tahun ke depan. Saya juga berharap, semua masyarakat Manado dapat mendukungnya,” katanya.(JPG/tr-05/sin/tan/fri)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pilkada Lambar Masuk Zona Merah
Redaktur : Tim Redaksi