Kadis Perumahan DKI Minta Mundur

Senin, 11 Februari 2013 – 19:49 WIB
JAKARTA - Kepala Dinas Perumahan Provinsi DKI Jakarta, Novrizal mengajukan pengunduran diri dari jabatannya minggu lalu. Ia akan resmi melepas jabatannya mulai 1 Maret mendatang.

Hal ini diungkapkan oleh Wakil Gubernur DKI, Basuki T Purnama yang biasa disapa Ahok, Senin (11/2). Menurutnya, pengunduran diri Novrizal dikarenakan alasan kesehatan.

"Alasannya kesehatan. Nggak sanggup untuk nanganin perumahan yang berat. Karena di sana kan udah pada jual beli semua, udah jadi rahasia umum kan," ujar Ahok kepada wartawan di Balai Kota, Senin (11/2).

Ahok tidak mau berspekulasi soal alasan mundurnya Novrizal dari jabatan eselon II di Pemprov DKI itu. Namun, ia tidak menutup kemungkinan bahwa mundurnya Novrizal terkait dengan rencana duet Jokowi-Ahok untuk menyelidiki penyimpangan di Dinas Perumahan.

"Mungkin beliau juga sulit untuk membersihkan teman-teman beliau yang dikenal. Tapi alasannya kesehatan," ujar Ahok.

Meski demikian Ahok tetap memuji Novrizal. "Jantan, gentlemen. Kalau nggak sanggup terima harapan tugas pekerjaan kami. Nah, kalau nggak sanggup, ya silahkan mundur," kata Ahok.

Ia berharap sikap Novrizal dapat ditiru para pejabat pemprov lainnya. Menurut Ahok, mengundurkan diri lebih baik daripada kehilangan pekerjaan karena dipecat.

"Saya juga berharap ke yang lain, kalau nggak sanggup, kalau nggak bisa ikutin lari kami yang kencang, ngos-ngosan, jantungan repot kan. Lebih baik ya ngajuin mundur seperti Pak Novrizal," ujarnya.

Masih menurut Ahok, Novrizal akan pensiun usai mengundurkan diri. Saat ini Ahok tengah mencari pengganti sang kepala Dinas Perumahan.

"Kita tawarin dengan lelang terbuka. Ya muda-muda kita mau cari. Yang pangkatnya 4a 4b kita panggilin. Kamu tahu job desknya ga, siap ga, mau atau ga. Kalau ga mau ya kita cari dari luar," ungkapnya.

Dinas Perumahan DKI Jakarta memang tengah menjadi sorotan akibat dugaan oknum didalamnya yang menjadi calo rumah susun milik pemerintah. Jokowi-Ahok pun berniat untuk menelusuri kebenaran dugaan itu.

Hasilnya, Kepala UPT Rumah Susun Wilayah I Jakarta Utara, Kusnindar yang bertanggung jawab mengelola Rusun Marunda telah dipecat dua minggu yang lalu. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Korban Kebakaran Tambora Masih Mengungsi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler