Kalahkan Effendi Simbolon dan Marzuki Alie

Rabu, 23 April 2014 – 07:19 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Caleg DPR RI yang mendapat dukungan besar dari masyarakat di wilayah Jakarta Utara yakni Ahmad Sahroni. Pria asal Tanjung Priok itu unggul perolehan suara dibandingkan caleg lainnya.

Padahal di daerah pemilihannya, banyak terdapat tokoh, caleg incumbent hingga artis. Sebut saja Jane Shalimar (Nasdem), Adang Daradjatun (PKS), Effendi Simbolon (PDIP ), Richard Sam Bera (PDIP), Tantowi Yahya (Golkar) ataupun Marzuki Alie (Demokrat).

BACA JUGA: Stadion Bekasi Rampung Dua Tahun Lagi

"Untuk caleg yang paling banyak dipilih oleh warga Jakarta Utara, Ahmad Sahroni. Kemudian Effendi Simbolon dan Charles Honoris, keduanya dari PDIP. Disusul caleg tenar lainnya," beber Ketua KPU Jakut Abdul Muin, kemarin (22/4).

Berdasarkan hitungan KPU Jakut, Ahmad Sahroni mendapatkan suara 48.231. Sedangkan Effendi Simbolon 37.481 suara, Charles Honoris 31. 671 suara. Adapun Marzuki Alie, yang saat ini menjabat Ketua DPR RI mendapatkan 10.633 suara.

BACA JUGA: Pemprov DKI Targetkan 2,5 Juta Wistawan Tahun Ini

Muin menambahkan, walaupun begitu, partai yang unggul di Jakarta Utara untuk suara DPR RI adalah PDIP.  Dengan perolehan suara sebanyak 229.152 suara. "Jumlah pemilih di Jakarta Utara sebanyak 1.115.801 pemilih. Yang menggunakan hak pilih sebanyak menggunakan hak pilih sebanyak 763.690 pemilih," pungkas Muin.

Adapun perolehan suara untuk parpol antara lain, Nasdem perolehan suara DPR RI sebanyak 72.317 suara. PKB sebanyak 23.711 suara. PKS sebanyak 65.255 suara. Golkar sebanyak 63.926 suara. Gerindra sebanyak 81.215 suara. Demokrat sebanyak 38.307 suara. PAN sebanyak 25.946 suara. PPP sebanyak 43.498 suara. Hanura sebanyak 47.689 suara. PBB sebanyak 7.034 dan PKPI sebanyak 4.063 suara.

BACA JUGA: Papan Reklame Tumbang di Slipi Jaya, Tiga Orang Terluka

Untuk diketahui, daerah pemilihan 3 DPR RI meliputi Jakarta Utara, Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu. Dengan alokasi kursi sebanyak delapan kursi. Siapa caleg yang berpeluang lolos, menghitung perolehan suara di tiga wilayah tersebut.Adapun untuk penetapan calon anggota DPR RI dilakukan oleh KPU RI. (dai)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tersangka Sodomi Bertambah Tunggu Bukti Ilmiah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler