Kampus tersebut berbentuk akademi komunitas (AK). Mendikbud Mohammad Nuh mengatakan, peresmian atau penancapan tiang pancang sebagai penanda awal pembangunan akan dilakukan Oktober atau November mendatang. Diharapkan, AK di Pacitan tersebut beroperasi mulai tahun depan.
Nuh mengatakan, penentuan lokasi pembangunan AK di Pacitan itu berdasar pada perluasan akses perguruan tinggi. "Di Jawa Timur tidak hanya ada di Pacitan saja," katanya. Namun, Nuh mengatakan bahwa posisi AK di Pacitan tersebut diharapkan menjadi semacam percontohan atau model pendirian AK-AK negeri di sejumlah daerah di Jawa Timur lainnya.
Rencana pendirian AK lainnya di Jawa Timur adalah di Kabupaten Ponorogo, Kota Blitar, Kabupaten Sumenep, Kabupaten Situbondo, dan Kabupaten Sidoarjo. Titik pendidikan AK lainnya di Jawa Timur adalah di Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Bojonegoro, dan Kabupaten Tuban. Selain di Jawa Timur, AK juga dibangun di provinsi lainnya. Total termasuk di Jawa Timur, Kemendikbud merencanakan membangun 20 unit AK.
Dengan sebaran pembangunan AK itu, Kemendikbud berharap agar pembangunan AK di Kabupaten Pacitan tidak dicurigai bernuansa politik. Sebaliknya, pendirian AK diharapkan menjembatani sulitnya akses lulusan SMA sederajat untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.
Nuh menuturkan, walaupun masuk kategori pendidikan tinggi, AK tidak mencetak sarjana. Pendidikan di AK sebatas D-1 dan D-2. Proyeksi atau target utama calon mahasiswa di AK adalah lulusan SMK.
Khusus AK di Kabupaten Pacitan akan bergerak di bidang otomotif, agronomi, teknologi informasi, dan perhotelan. "Nanti juga ada minihotel sebagai tempat praktik," ucap Nuh.
Dengan adanya AK itu, Nuh mengatakan, komposisi pekerja di Indonesia tidak didominasi pekerja tamatan SD dan tidak tamat SD. Dia mengatakan, saat ini ada 49,9 persen pekerja yang tidak tamat SD atau hanya tamat SD saja.
"Melalui AK ini, kita genjot SDM di kelas middle (menengah) karena mereka berijazah D-1 atau D-2," tutur Nuh. Terkait dengan urusan biaya pendidikan di AK, Nuh mengatakan, biaya pendidikan di AK harus lebih murah daripada politeknik atau universitas. (wan/c10/agm)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Nuh Minta Organisasi Guru Dongkrak Kualitas Pendidik
Redaktur : Tim Redaksi