Kangen Istri, Ifan Seventeen Buat Video Romantis

Senin, 18 Februari 2019 – 08:32 WIB
Ifan Seventeen dan istrinya, Dylan Sahara. Foto: Instagram/Dylan Sahara

jpnn.com, JAKARTA - Ifan Seventeen tengah rindu kepada istrinya, almarhumah Dylan Sahara. Mengobati kerinduannya, pemilik nama asli Riefan Fajarsyah itu membuat video romantis untuk mengenang sang istri.

Vokalis band Seventeen ini menampilkan kenangan bersama Dylan Sahara semasa hidup lewat video. Momen yang banyak ditampilkan yakni saat mereka menggelar pernikahan pada 2 November 2016 lalu.

BACA JUGA: Didoakan Berjodoh dengan Ifan Seventeen, Begini Kata Juliana Moechtar

"Video ini aku buat semata-mata karna rasa rinduku yang teramat dan rasa cintaku kepada istriku Dylan Sahara," ungkap Ifan Seventeen sebagai keterangan video di akun Instagram miliknya, Senin (18/2).

Baca juga: Dylan Sahara Muncul dalam Video Lagu Baru Ifan Seventeen

BACA JUGA: Dylan Sahara Muncul dalam Video Lagu Baru Ifan Seventeen

Pria 35 tahun itu memasang lagu I Will milik Armada sebagai musik latar. Menurutnya, lagu tersebut sangat indah menggambarkan keindahan pernikahan.

"Lagu I Will milik Armada aku gunakan sebagai backsound karna menurutku ini salah satu lagu pernikahan terbaik sepanjang masa," ujar Ifan Seventeen.

BACA JUGA: Ifan Seventeen Rilis Lagu Pertama Setelah Tragedi Tsunami

Baca juga: Ifan Seventeen Rilis Lagu Pertama Setelah Tragedi Tsunami

Pada penutup tulisannya, Ifan Seventeen menyampaikan rasa rindu kepada Dylan Sahara. Dia mengaku bakal selalu mencintai mendiang istrinya itu.

"I love you and i will always love you sayang @dylan_sahara," imbuh pelantun Selalu Mengalah itu.

Seperti diketahui, Dylan Sahara meninggal dunia usai menjadi korban bencana tsunami Banten, Sabtu (22/12) lalu. Dia berada di lokasi untuk menemani sang suami, Ifan Seventeen manggung. Jenazah Dylan Sahara dimakamkan di Ponorogo, Jawa Timur pada 25 Desember 2018.

Selain Dylan, tiga personel Seventeen juga meninggal akibat tsunami Banten. Mereka adalah gitaris Herman, drummer Andi, dan pemain bas Bani serta dua kru yang juga dinyatakan tewas. Hanya Ifan, sang vokalis yang berhasil selamat dari bencana ini. (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dari Depan Kakbah, Pasha Ungu Doakan Ifan Seventeen


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler