Kans Gapai AFC Cup

Minggu, 05 Juni 2011 – 09:47 WIB
Aremania. Foto: Dok.JPNN

MALANG - Penghuni papan atas klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) memanasIni karena posisi runner up yang lebih dari dua bulan dihuni Semen Padang akhirnya didongkel Arema

BACA JUGA: Cemas jika Minim Penonton

Sukses Arema menaklukkan tamunya 1-0 (0-0) pada laga dramatis di Stadion Kanjuruhan, tadi malam, menjadikan Arema meraih poin 43
Poin Arema ini sama dengan Semen Padang

BACA JUGA: Ketar-ketir Sisa Kontrak Tidak Dilunasi

Hanya tim Singo Edan, julukan Arema masih unggul di sisi selisih gol
Kini Arema memiliki surplus 16 gol (39-23), sedangkan Semen Padang baru surplus 13 gol (38-25)

BACA JUGA: Sayangkan Naturalisasi Berlebihan



Arema bukan saja sukses menggeser posisi Semen Padang dan menempel capolista (pucuk klasemen sementara, Red) Persipura, tapi juga melompati raihan Persija yang kini masih memiliki 42 poinSukses ini membuka asa Arema untuk mendapat jatah tiket AFC CupKontestan AFC Cup adalah yang meraih posisi runner up di kasta tertinggi masing-masing negara di Asia atau jawara di ajang kelas duaMusim ini yang menjadi wakil Indonesia di ajang AFC Cup adalah Sriwijaya FC dan Persipura.

Kemenangan Arema atas tamunya Persela ini diraih dengan perjuangan keras Ahmad Bustomi dan kawan-kawanMeski mendominasi serangan sejak menit awal, namun pertahanan Persela masih terlalu tangguh untuk ditaklukkanKoordinasi Charis Yulianto dan Fabiano cukup solid dalam menghadang setiap serangan AremaApalagi kiper sarat pengalaman I Komang Putar tampil cukup gemilangPuluhan kali upaya penyelamatan dilakukan mantan kiper Persema Malang itu

Chemelo Roman, Musafry, maupun Yongki Aribowo berkali-kali nyaris menyarangkan golNamun masih saja gagalKalau tidak bola melenc eng, juga membentur tiang gawang

Namun, semangat pemain Arema tak surut r hingga peluit akhirDi masa injury time alias menit 91, pemain pengganti Ahmad Amirudin menjadi pahlawan Arema dengan satu golnyaProses gol Arema ini juga lewat perjuangan yang tak gampangMelalui upaya terakhir Dendy Santoso menusuk serangan lewat sektor sayap, ia lolos sampai masuk kotak penaltiBola dalam penguasaannya ia sodorkan dengan cukup memanjakan ke arah Amirudin yang bebas dari kawalanDengan hanya dua sentuhan, bola diarahkan tepat di pojok kiri gawang Persela yang memang kosong

Berbeda dengan Arema, Persela lebih menerapkan strategi bertahanTidak banyak serangan berbahaya yang bisa mengancam gawang AremaSerangan sporadis dengan mengandalkan speed Jimmy Suparno masih belum efektif untuk bisa menaklukkan kiper Kurnia MeigaKarena itu, hampir tidak ada tendangan berbahaya yang mengarah ke gawang yang dikawal Kurnia Meiga

Pelatih Arema Miroslav Janu usai pertandingan berulangkali memuji penampilan anak asuhnyaIa seperti tak kuasa menahan tangis usai gol yang dicetak Ahmad Amirudin di menit 91Ia melompat kegirangan dengan memberikan lambaian tangan kepada Aremania di tribun VIPIa seolah ingin membagi kebahagiaan kepada para pendukung fanatiknya"Kita sudah main sangat bagus pada babak pertamaBanyak kans (cetak gol, Red) namun finishing masih lemahNamun kita sudah main maksimum, kemenangan ini dihasilan secara fair," kata Janu

Sebaliknya, pelatih Persela Subangkit maenyebut jika anaak asuhnya kurang beruntung sajaMeski banyak bermain bertahan, namun peluang cetak gol masih adaMelalui serangan balik yang menjadi andalan Persela, Jimmy Suiparno dan kawan-kawan sempat mengancam gawang Arema"Inilah sepak bola, kita kurang beruntung saja," tandas Subangkit(dik)

Data dan Fakta Pertandingan
Arema : (1)
Kartu kuning: Chemelo Roman
1- Kurnia Meiga, 24-Roman Golian, 32-Leonard Tupamahu, 19-Ahmad Bustomi, 7-Benny Wahyudi, 15-Sunarto/Dendi Santoso, 23-Yongki Aribowo, 3-Zulkifli Syukur, 29-T.AMusafry/99-Ahmad Mirudin, 9-Chemelo Roman, 17-Esteban Guillen.

Persela: (0)
Kartu kuning: Musatafic Fakhrudin
18- I Komang Putra, Kim Yong Han/6-Aris Alfiansyah/Feri Ariawan, 32- Redouane Barkouwi, 4-Charis Yulianto, Zulham, 19-Jimmy Suparno, 20- Mustafic Fakhrudin, 8-Gustafo Lopez, 6-Dedi Indra, 5-Taufiq Kasrun, 12-Hendri Siswanto.

Stadion: Kanjuruhan
Penonton: 25 ribu
Cuaca: cerah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menjaga Gengsi Balikpapan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler