jpnn.com - JAKARTA – Sudah muncul pertanyaan di masyarakat, kapan pendaftaran CPNS 2025 akan dibuka?
Diketahui, saat ini tahapan seleksi CPNS 2024 dan PPPK 2024 belum kelar.
BACA JUGA: BKN Tegaskan Oktober 2025 Hanya untuk PPPK 2024 Tahap 1, Nasib R2-R3 Tak Lulus?
Jadwal pengangkatan CPNS 2024 akan dilakukan paling lambat Juni 2025.
Adapun pengangkatan PPPK 2024 tahap 1 diselesaikan paling lambat Oktober 2025.
BACA JUGA: Pernyataan Istana soal Pengangkatan CPNS & PPPK 2024, ASN Bisa Berpuluh-puluh Tahun
Dengan alasan masih fokus pada seleksi CASN 2024, pemerintah masih belum dapat memastikan terkait jadwal pendaftaran CPNS 2025.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Rini Widyantini menegaskan bahwa saat ini pemerintah masih fokus menyelesaikan pengangkatan CASN 2024 yang sempat mengalami penundaan.
BACA JUGA: Simak Lagi Kalimat Mensesneg soal Pengangkatan PPPK 2024, Jangan Salah Tafsir ya
"2025, kan kita belum ngomongin, kan kita masih menyelesaikan yang tahun 2024," kata Menteri Rini saat ditemui awak media di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta, Senin (17/3).
Dia mengatakan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah mengarahkan agar seleksi ASN ke depan lebih memperhatikan prinsip meritokrasi serta pembenahan struktural, terutama dengan adanya lembaga dan kementerian baru.
Menteri Rini mengatakan, sebelum berbicara mengenai rekrutmen CPNS 2025, pemerintah perlu menyusun ulang grand design kebutuhan ASN.
"Seberapa besar ASN yang dibutuhkan, kompetensi apa yang dibutuhkan, dengan adanya tantangan-tantangan dari pemerintah kita saat ini, tentunya akan disesuaikan," ujarnya.
Ketika ditanya soal kepastian pendaftaran CPNS 2025, Rini mengaku belum bisa memberikan jawaban.
"Saya belum bisa memastikan. Kenapa? Karena hari ini kita baru menyelesaikan tahun 2024. Kita selesaikan dulu satu-satu," jelas Rini.
Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa penundaan seleksi tahun ini dilakukan karena berbagai alasan teknis dan kebijakan.
Oleh karena itu, ia berharap instansi pemerintah dapat merespons kebutuhan ASN dengan cepat dan tepat waktu.
"Kami melakukan penundaan karena memang ada banyak persoalan yang harus diselesaikan. Mudah-mudahan setelah ini, instansi pemerintah juga cepat merespons seperti kami merespons kebutuhan ini," pungkasnya.
Diketahui, Presiden RI Prabowo Subianto memutuskan untuk mempercepat pengangkatan CASN untuk formasi tahun 2024.
CPNS akan diangkat paling lama Juni 2025, sedangkan PPPK akan diselesaikan paling lambat Oktober 2025. (sam/antara/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu