Kapolres Bekasi Kota jadi Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya

Selasa, 21 Maret 2023 – 23:49 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Muhammad Fadil Imran (ketiga dari kiri) bersama Wakapolda Brigjen Pol Hendro Pandowo (ketiga dari kanan) saat serah terima jabatan Dirresnarkoba dari Kombes Pol Mukti Juharsa (kedua dari kanan) ke Kombes Pol Hengki (kedua dari kiri) di Jakarta, Selasa (21/3/2023) (HO-Polda Metro Jaya)

jpnn.com, JAKARTA - Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki ditunjuk sebagai Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya sebelumnya dijabat oleh Kombes Pol Mukti Juharsa.

BACA JUGA: Jokowi Sudah Bahas Masalah Pilot Susi Air, Begini Perintahnya

"Tadi serah terima jabatan dipimpin langsung bapak Kapolda Metro Jaya, kurang lebih pukul 08.00 WIB," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko melalui keterangan tertulis, Selasa.

Trunoyudo menjelaskan bahwa rotasi jabatan ini merujuk pada surat telegram Nomor: ST/498/II/KEP./2023 per tanggal 26 Februari 2023.

BACA JUGA: Guru yang Dipecat Akibat Komentari Ridwan Kamil Dapat Pekerjaan Baru

"Tentunya serah terima jabatan ini adalah suatu hal yang lumrah dan biasa dalam rangka pembinaan karier personel," ucapnya.

Upacara serah terima jabatan tersebut dipimpin langsung Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran di Aula Lantai 2 Gedung Promoter Polda Metro Jaya. Selasa.

BACA JUGA: Penipuan Bermodus Surat Tilang Lewat WhatsApp Marak, Polda Metro Jaya Beri Imbauan Begini

Di tempat yang sama Kombes Pol Hengki menjelaskan target yang akan direalisasikan saat memimpin Direktorat Reserse Narkoba adalah Jakarta harus bebas dari narkoba.

Sebagai informasi Kombes Pol Hengki ditunjuk menjadi Direktur Reserse Narkoba menggantikan Kombes Pol Mukti Juharsa yang saat ini menjabat sebagai Direktur Tindak Pidana Narkoba Mabes Polri.

Pria lulusan Akpol 1995 tersebut sebelumnya juga pernah menjabat sebagai Kepala Bidang Hukum (Kabidkum) Polda Metro Jaya (2019-2021), Analisis Kebijakan Madya Bidang Hukum Divisi Hukum Polri (2021) dan terakhir Kapolres Bekasi Kota (2021-2023). (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polda Metro Jaya Menyediakan 14 Lokasi Samsat Keliling di Jadetabek Hari Ini


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler