jpnn.com - JAKARTA - Kepala Polri (Kapolri) Jenderal Polisi Badrodin Haiti siap menghadapi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menjelaskan pergantian Komjen Budi Waseso sebagai Kepala Bareskrim Polri di tengah gencarnya pengusutan berbagai kasus korupsi.
Menurut Haiti, penunjukan Komjen Polisi Budi Waseso (Buwas) sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), bertukar posisi dengan Komjen Polisi Anang Iskandar sebagai Kabareskrim Polri telah melalui proses di Dewan Jabatan dan Kepangkatan Tinggi Polri (Wanjakti).
BACA JUGA: Ini Pesan Kapolri untuk Komjen Anang
“Ya kan bisa lihat proses ini melalui Wanjakti. Nanti yang lain-lain bisa jelaskan (ke DPR),” kata Haiti usai melantik Komjen Anang Iskandar sebagai Kabareskrim Polri dan sejumlah Kapolda di Mabes Polri, Senin (7/9).
“Ada proses Wanjakti yang kita sepakati.”
BACA JUGA: Lantik Anang jadi Kabareskrim, Kapolri Puji Kinerja Komjen Buwas
Karenanya, ia menegaskan, akan menjelaskan apa yang terjadi sebenarnya kepada DPR terkait pergantian Buwas tersebut.
“Ya, kami akan jelaskan apa adanya, apa yang kami alami. Prosesnya bagaimana akan kami jelaskan,” katanya.(boy/jpnn)
BACA JUGA: Korban Kapal Tenggelam Malaysia Asal Sumut dan Jatim Dipulangkan, Ini Nama-namanya
BACA ARTIKEL LAINNYA... RESMI! Sejak Saat Ini Buwas dan Anang Bertukar Posisi
Redaktur : Tim Redaksi