Kapolri Terima Kunjungan Ketua PDRM

Kamis, 13 Februari 2014 – 15:43 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Kapolri Jenderal Sutarman menerima Ketua Polis Diraja Malaysia Inspektur General Tan Sri Dato' Sri Khalid bin Abu Bakar di Mabes Polri, Kamis (13/2).

Kunjungan ini merupakan silaturahmi antara kepolisian dua negara bertetangga ini. Apalagi, kedua pimpinannya sama-sama baru menjabat menjadi orang nomor satu di korps kepolisian masing-masing.

BACA JUGA: Gus Sholah Makin Optimistis dengan Konvensi Rakyat

"Jadi, ini hanya silaturahmi biasa. Beliau-beliau ini sama-sama pejabat baru," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri, Kombes Agus Rianto di Jakarta, Kamis (13/2).

Tan Sri sudah tiba di Mabes Polri di Jakarta menumpang Mercedes Benz S350 warna hitam dengan berplat nomor B 108.

BACA JUGA: Inilah Rincian Honorer K2 Lulus yang Diumumkan Hari Ini

Kedua pejabat juga berencana akan mengunjungi Korps Lalu Lintas Mabes Polri. Kunjungan itu, kata Agus, dimaksudkan untuk melihat National Traffic Management Center Polri.

"Dari sini (Mabes) nanti langsung menuju ke Korlantas Polri," katanya seraya menambahkan Tan Sri akan kembali ke Malaysia besok. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Honorer: PPPK Harga Mati

BACA ARTIKEL LAINNYA... Desak Polri Batalkan Alkom Rawan Sadap


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler