Kapolri Ungkap Keterlibatan Irjen Teddy Minahasa Dalam Dugaan Kasus Narkoba

Jumat, 14 Oktober 2022 – 18:05 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat memberikan keterangan di Gedung Rupattama Mabes Polri, Jumat (14/10). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa Putra ditangkap atas dugaan kasus penyalahgunaan narkoba.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan terungkapnya keterlibatan Irjen Teddy Minahasa bermula dari pengungkapan kasus narkoba di Polda Metro Jaya.

BACA JUGA: Ditangkap Terkait Kasus Narkoba, Irjen Teddy Minahasa Kini Ditempatkan di Sini...

"Beberapa hari lalu, Polda Metro Jaya melakukan pengungkapan terhadap jaringan peredaran gelap narkoba," ujar Listyo di Mabes Porli, Jumat (14/10).

Konon, pengungkapan kasus itu bermula dari adanya laporan masyarakat.

BACA JUGA: Kapolri Sebut Irjen Teddy Minahasa 3 Kali Dites, Hasilnya Positif Ini

"Saat itu diamankan tiga warga sipil," ujar Listyo.

Eks Kabareskrim Polri itu mengatakan penyidik kemudian melakukan pengembangan kasus tersebut.

BACA JUGA: Kapolri Minta Irjen Teddy Minahasa Dipecat

Ternyata mengarah kepada polisi berpangkat bripka dan kompol dengan jabatan kapolsek.

"Saya minta terus kembangkan dan kemudian mengarah kepada personel Polri berpangkat AKBP, mantan Kapolres Bukit Tinggi," ucap Listyo.

Menurut Listyo, dari situlah terungkap keterlibatan Irjen Teddy Minahasa.

"Atas dasar hal tersebut kemarin saya minta Kadiv Propam menjemput Irjen Teddy Minahasa untuk pemeriksaan," ujar Listyo.

Alumnus Akpol 1991 itu mengatakan hasil gelar perkara pagi tadi menyatakan Irjen Teddy Minahasa terbukti melanggar.

"Sudah dilakukan penempatan tempat khusus," ujar Listyo.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo sebelumnya membeberkan hasil tes urine Irjen Teddy Minahasa.

Irjen Dedi menyebut hasilnya dinyatakan negatif narkoba.

Menurut Dedi, hal itu dipastikan setelah dirinya menanyakan kepada penyidik yang memeriksa urine Irjen Teddy Minahasa.

"Sudah saya tanyakan kepada penyidik, hasil pemeriksaannya negatif," ungkap Dedi saat dikonfirmasi, Jumat (14/10).

Sosok Irjen Teddy Minahasa Putra sempat menjadi perbincangan seusai ditunjuk Kapolri menjadi Kapolda Jawa Timur menggantikan Irjen Nico Afinta. (cr3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gegara Irjen Teddy Minahasa, Polri Dicap Seperti Ini, Aduh!


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler