jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas U-17 Indonesia Bima Sakti memastikan Kapten Timnas Indonesia M Iqbal Gwijangge tak tampil pada partai terakhir Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 lawan Malaysia, Minggu (9/10) nanti.
Menurutnya, Iqbal terkena akumulasi kartu kuning dan kondisinya juga sempat cedera saat lawan Palestina, Jumat (7/10) malam.
BACA JUGA: Tegas! Timnas U-17 Indonesia Enggan Main Aman Lawan Malaysia
Iqbal ditarik keluar pada babak pertama, menit ke-42 seusai berbenturan dengan pemain Palestina.
Wasit juga memberikan kartu kuning kepada Iqbal menit ke-38.
BACA JUGA: Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia: Iqbal Gwijangge tak Main, Bima Siapkan Siasat
Setelah insiden benturan itu, Iqbal terlihat kesakitan sampai harus dipapah oleh tim medis untuk sekadar jalan ke luar lapangan.
"Memang setelah lawan Palestina tadi Iqbal dan Azzaky sempat dibantu teman-teman yang lain untuk kembali ke ruang ganti, masih terasa sakitnya," kata Bima Sakti, ditemui setelah pertandingan.
BACA JUGA: Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia: Bima Sakti Pilih Latihan di Hotel, Kenapa?
Bima Sakti menyebut Iqbal dipastikan tak bisa lagi digunakan tenaganya oleh skuad Indonesia karena akumulasi kartu kuning.
"Iqbal sudah dua kartu kuning sama pertandingan ini. Jadi, akan kami siasati bagaimana tanpa Iqbal," ucapnya.
Terkait siapa pengganti Iqbal, Bima Sakti masih merahasiakannya.
Saat laga kontra Palestina, M Iqbal digantikan oleh M Andre Pangestu.
Mungkinkah ada nama lain yang disiapkan oleh Bima Sakti untuk laga Timnas U-17 Indonesia vs Malaysia, besok malam?. (dkk/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Muhammad Amjad