jpnn.com, JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Gerindra DPR Ahmad Muzani akan memanggil legislator asal Sumatera Barat, Andre Rosiade. Pemanggilan dilakukan atas aksi Andre menyidak dugaan prostitusi online di salah satu hotel di Kota Padang. Saat ini, muncul dugaan Andre sengaja menjebak seorang pekerja seks komersial (PSK) inisial NN.
"Minggu depan kami akan panggil Andre, kami merasa perlu memanggil Andre karena pemberitaan ini sudah ke sana ke mari. Penjelasan dari bersangkutan apa yang sebenarnya terjadi," kata Muzani usai menyerahkan santunan kepada 1000 anak yatim dalam rangka HUT ke-12 Partai Gerindra, di kompleks Parlemen, Kamis (6/2).
BACA JUGA: PSK yang Digerebek Andre Rosiade Resmi Jadi Tersangka
Muzani yang juga wakil ketua MPR mengaku belum mendapat informasi yang utuh terkait tindakan Andre itu.
"Selama ini dapat cerita sepotong, pemberitaan kanan kiri yang menurut kami sepotong cerita dan sepotong berita belum menggambarkan keutuhan situasi yang benar," ujarnya.
BACA JUGA: Politikus Gerindra Andre Rosiade Kembali Menyurati Presiden Jokowi, Begini Permintaannya
Menanggapi berbagai kritikan atas ulah yang dilakukan Andre, Muzani mengatakan kritikan itu akan dijadikan masukan untuk nantinya dikonfirmasi ke Andre.
"Saya kira kami membaca dan mendengarnya dengan baik, sehingga kami perlu mendengar bersangkutan agar kami tidak salah sangka, tidak salah menjudge," ujarnya. (fat/jpnn)
BACA JUGA: Jokowi: Pangdam sama Kapolda Sudah Diganti Belum?
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam