Kata Koko Ardiansyah Setelah Jadi Petugas Upacara HUT Ke-74 RI di Kemenpora

Sabtu, 17 Agustus 2019 – 22:47 WIB
Koko Ardiansyah, salah satu calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Kabupaten Labuan Batu, Sumatera Utara, menjadi petugas upacara di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Sabtu (17/8) pagi. Foto: Putra/Kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Nama Koko Ardiansyah, salah satu calon Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kabupaten Labuan Batu, Sumatera Utara, beberapa hari belakangan menjadi viral di media massa.

Dia akhirnya mendapat kejutan karena diundang langsung Menpora Imam Nahrawi dari Makkah untuk menjadi petugas upacara di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Sabtu (17/8).

BACA JUGA: Kemenpora Bakal Fasilitasi Jenjang Pendidikan Paskibra 2019

Hal ini merupakan salah satu bentuk apresiasi terhadap kegigihan dan keteguhan anak muda Indonesia dalam berkiprah mengisi kemerdekaan.

BACA JUGA: Koko, Paskibra Labuhan Batu yang Sempat Viral Akhirnya Jadi Petugas Upacara di Kemenpora

BACA JUGA: Koko, Paskibra Labuhan Batu yang Sempat Viral Akhirnya Jadi Petugas Upacara di Kemenpora

Meskipun belum berhasil bertugas sebagai Paskibraka, usaha Koko pantas diberikan penghargaan.

"Ini inisiasi Pak Menpora yang saat ini sedang menunaikan ibadah haji di Tanah Suci. Koko Ardiansyah diundang langsung dari Labuan Batu untuk menjadi petugas upacara dan diberikan dua tugas yaitu membaca teks Pembukaan UUD 1945 dan menyematkan Satya Lencana untuk saya," kata Sesmenpora Gatot S Dewabroto.

BACA JUGA: Terima Kunjungan Program ASEP, Pelajar Taiwan Dikenalkan Relief Perjalanan Bangsa Indonesia

Koko dan seluruh pemuda Indonesia didorong terus mempersiapkan diri menghadapi tantangan semakin dahsyat dengan kesungguhan.

“Era sekarang adalah era milenial, era mereka anak muda, harus betul-betul mempersiapkan diri menyongsong era mendatang," pesan Gatot.

Sementara itu, Koko Ardiansyah terima kasih atas perhatian dan undangan Menpora yang langsung video call dari Makkah.

Menurut dia, undangan dari Imam menjadi suntikan energi baru untuk terus berjuang menggapai kesuksesan.

"Terima kasih atas undangan menpora. Ini kejutan sekaligus kebanggaan," katanya. (adv/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Calon Paskibraka Mulai Masuk Istana untuk Jalani Latihan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler