Ke Solo, Xanana Pesan Seragam Militer

Minggu, 29 Januari 2012 – 08:44 WIB

SUKOHARJO - Perdana Menteri Timor Leste Kay Rala Xanana Gusmao memanfaatkan kunjungannya ke Indonesia untuk mencari investor yang mau menanamkan modal di Negara tersebut. Sabtu (28/1), mantan pejuang kemerdekaan Timor Timur itu mengunjungi perusahaan tekstil PT Sri Rejeki Isman Textile (Sritex) di Solo Baru, Sukoharjo, Jateng.
  
Kedatangan Xanana diikuti Dubes Timor Leste untuk Indonesia Manuel Serrano, Panglima F-FDTL Mayjen Lere Anan, dan Komandan Kepolisian Longuinhos de Castro Monteiro. Dalam kesempatan itu, secara terus terang Xanana berharap Sritex mau berinvestasi di Timor Leste. Bukan hanya itu, dia juga ingin memesan seragam tentara negaranya dibuat di Sritex.
  
"Kunjungan ini untuk kenalan dan untuk mengorder seragam polisi dan tentara kami," katanya. "Sritex ini merupakan perusahaan besar. Karena itu kami ingin mengajak kerjasama untuk inventasi ke Timor Leste," kata sambung Xanana.
 
Presiden Direktur PT Sritex Sukoharjo, Iwan Setiawan Lukminto mengaku sangat senang dengan kunjungan dari pemimpin pemerintahan Timor Leste itu. Sebab, sekitar dua tahun terakhir,  pihaknya telah menyuplai kebutuhan pakaian ke Timor Leste.

"Kami akan tingkatkan ekspor ke Timor Leste. Sebab selama ini masih kurang," katanya.

Melihat perkembangan Timor Leste, lanjut Iwan, sangat baik untuk mengembangkan Sritex di Negara bekas provinsi ke-27 Indonesia tersebut. Bahkan sudah ada ajakan dari Perdana Menteri Xanana Gusmao untuk berinvestasi.

Namun saat ini, pihaknya masih mempelajari lebih dalam. "Terlalu dini untuk membicarakan kerjasama apa saja yang akan dijalani. Karena masih kami godok," tegasnya.
 
PT Sritex telah memproduksi seragam militer 27 Negara. Antara lain Jerman, Brunei Darussalam, Inggris, dan Indonesia sendiri. Selain itu kerjasama perdagangan produk pakaian dengan berbagai model, kain dan benang sudah merambah 40 negara. (udi/jpnn/nw)
BACA ARTIKEL LAINNYA... BPK Cium Potensi Kerugian Negara Jembatan Tenggarong


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler