Kebakaran 4 Rumah dan 15 Kamar Indekos di Jaktim, Petugas Damkar Mendapat Kendala

Senin, 12 Juli 2021 – 21:09 WIB
Kebakaran empat rumah dan 15 kamar indekos di Jalan Nirbaya II, Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Senin (12/7) malam. Foto: Dokumentasi Dinas Gulkarmat DKI Jakarta

jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Empat rumah dan 15 kamar indekos di Jalan Nirbaya II, Pinang Ranti, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, ludes terbakar pada Senin (12/7) malam.

Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan 15 unit branwir dan 60 personel dikerahkan guna memadamkan api.

BACA JUGA: Kebakaran Bengkel Las di Cakung, Sebegini Taksiran Kerugiannya

"Untuk sementara yang terbakar kos-kosan. Namun, sejumlah warga tidak ada yang mengaku sumber api dari mana," kata Gatot saat dikonfirmasi.

Dia juga belum mengetahui sumber api yang menjadi penyebab kebakaran rumah dan kos-kosan itu bisa terjadi.

BACA JUGA: Hergun Minta Pemerintah Mengerem Utang Agar Indonesia Kembali Naik Kelas

Adapun petugas bisa memadamkan api dalam waktu sekitar 90 menit.

Gatot juga menyampaikan tidak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut.

BACA JUGA: Berita Duka, Rusdiyanto Meninggal saat Menjalani Perawatan Akibat Positif Covid-19

"Penghuni ada alhamdulillah bisa menyelamatkan diri semua. Untuk kendala, jalan hanya muat satu mobil," ujar Gatot. (cr1/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler