jpnn.com - BANYAK orang meyakini berenang akan membuat tubuh menjadi lebih langsing. Padahal, berenang juga bisa menggagalkan program diet dan justru membuat tubuh menjadi lebih gemuk.
"Anehnya, ya. Tapi itu bukan karena aktivitas fisik renangnya, tapi akibat pemikiran orang tersebut setelah berenang," kata seorang pelatih pribadi bersertifikat dan manajer distrik Crunch Fitness di Los Angeles, Jennifer Burke, seperti dilansir laman Women's Health Mag, Jumat (30/1).
BACA JUGA: Kiat Alami Agar Tubuh Tetap Enerjik Sepanjang Hari
Menurutnya, kebanyakan orang akan makan berlebihan setelah berenang. Sebab, mereka berpikir dengan berenang maka mereka telah membakar banyak kalori. Anggapannya, makan banyak setelah berenang tidak akan menjadi masalah.
Namun, pola itu justru membuat tubuh melar. "Dan sebagai hasilnya, berat badan mereka justru akan naik," lanjut Burke.
BACA JUGA: Wanita Sering Sesak Nafas Saat Olahraga
Selain itu, berenang ternyata tidak membakar kalori sebanyak yang dipikirkan oleh orang-orang. Sebab, berenang bukanlah salah satu dari latihan menahan beban.
"Latihan menahan beban adalah latihan yang menggunakan semua berat badan anda, seperti berlari. Berlari membakar kalori lebih banyak karena anda harus bekerja ekstra keras untuk mendorong tubuh ke depan. Namun tidak pada berenang, sebab air yang ada membantu anda mengangkat sebagian besar berat badan," kata Burke.
BACA JUGA: Media Sosial Pengaruhi Remaja untuk Merokok dan Mabuk
Menurutnya, air menciptakan resistensi bagi anda untuk bergerak melawan. Inilah yang kemudian membuat orang yang berenang merasa seperti telah mendorong tubuh sendiri.
Meski demikian, berenang tetap merupakan salah satu latihan yang cukup baik untuk jantung dan sistem pernapasan. "Hanya saja berhati-hatilah untuk tidak lepas kontrol terhadap makanan setelahnya," pungkas Burke.(fny/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Cara Atasi Penis yang Terjebak di Dalam Vagina
Redaktur : Tim Redaksi