jpnn.com, JAKARTA - Kebutuhan daging meningkat di masa pandemi Virus Corona (COVID-19). Menurut founder PT Suri Nusantara Jaya Diana Dewi, kondisi yang terjadi perlu disikapi secara bijaksana oleh masyarakat.
Paling tidak, berhati-hati dalam memilih sehingga daging yang akan dikonsumsi benar-benar baik dan berkualitas.
BACA JUGA: Bu Risma, Bagaimana Ini? Daging Program BPNT Diganti Ayam Hidup
"Kami tentu berkeinginan masyarakat dapat mengonsumsi daging secara aman dan baik. Sebab, manfaat daging sangatlah besar bagi kesehatan," ujar Diana Dewi dalam keterangannya, Rabu (10/2).
Untuk diketahui, PT Suri Nusantara Jaya merupakan perusahaan distributor daging dan sayuran segar, yang selama ini dikenal dengan Toko Daging Nusantara (TDN).
BACA JUGA: Eksportir Australia Terusik Rencana Indonesia Mengimpor Daging Meksiko?
Sejak berdiri 2011 silam, TDN telah melayani kebutuhan daging masyarakat di berbagai tempat. Antara lain Rawamangun, Kranggan dan Depok.
"Kami terus berupaya melayani kebutuhan berbagai macam daging dan sayuran serta turunannya bagi masyarakat luas," ucapnya.
BACA JUGA: Kementan Rencana Impor Daging untuk Ramadhan dan Idul Fitri, Stok Kurang?
Menurut Diana, PT SNJ meraih Sertifikat Sistem Jaminan Halal dengan kategori Sangat Baik dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada 23 Desember 2020 lalu.
Hal tersebut menjadi bukti komitmen PT SNJ untuk tidak saja mendistribusikan daging dan sayuran segar, tetapi juga yang halal dan aman dikonsumsi.
"Alhamdulillah atas Sertifikat Sistem Jaminan Halal yang diberikan oleh MUI. Tentunya ini telah melalui audit ketat yang dilakukan oleh Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika (LPPOM) MUI bersama Lembaga Sertifikasi Nasional Komite Akreditas Nasional (KAN)," ucapnya.
PT SNJ diketahui juga banyak bermitra dengan UMKM.
Pada gerai Toko Daging Nusantara banyak menjual produk-produk dari UMKM berupa berbagai olahan dari bahan baku daging sapi, ayam, dan ikan.
Selain itu, sayur-sayuran yang ada di gerai tersebut juga berasal dari organik atau non residu yang diperoleh langsung dari para petani.
Perusahaan ini juga telah memiliki cold storage berkapasitas besar di Lippo Cikarang. Dengan keberadaan cold storage ini, kesegaran daging dan sayuran lebih terjamin.
Sebagai informasi, PT SNJ Cold Storage dan Logistik bersama Toko Daging Nusantara adalah satu-satunya perusahaan yang bersertifikat halal di Indonesia.
"Dengan telah tersertifikasinya perusahaan ini, membuat kami semakin bersemangat dalam melayani kebutuhan masyarakat akan daging dan sayuran. Selain itu, sertifikat jaminan halal ini juga memberi jaminan kepada masyarakat bahwa produk-produk yang di jual di TDN halal dan aman dikonsumsi," pungkas Diana.
Di masa pandemi ini, TDN juga melayani pembelian secara online melalui aplikasi tokopedia, bukalapak dan shopee.(gir/jpnn)
Redaktur & Reporter : Ken Girsang