jpnn.com - KUALA LUMPUR - Mantan PM Malaysia Mahathir Mohammad kembali turun menemui demonstran Bersih 4.0 yang menuntut pengunduran diri Perdana Menteri Malaysia, Najib Rajak.
Mahatir Mohammad tiba dengan menggunakan kereta api, dan turun di stasiun Pasar Seni LRT. Ia didampingi oleh mantan menteri Umno Datuk Zaid Ibrahim dan empat pengawal sekitar 04:10 pada Minggu (30/8).
BACA JUGA: Bom Bangkok: Kedutaan Turki Bantah Tersangka Bom Erawan Bukan Warganya
Dia mengenakan kemeja biru kotak-kotak dengan topi dan terlihat berjalan menuju Central Market.
Dr Mahathir memberikan konferensi pers dadakan di depan Pasar Sentral. Ia kembali menuding Perdana Menteri Datuk Seri Najib Tun Razak, meminta dia untuk mundur.
BACA JUGA: Kelabui Karyawan, Pencuri Ini Tukar Berlian Rp3 Miliar dengan Berlian Palsu
"Kami harus bergerak untuk mosi tidak percaya di parlemen," katanya.
BACA JUGA: Bom Bangkok: Tersangka Sewa Empat Apartemen, Polisi Buru Pelaku Lainnya
Dr Mahathir kemudian menuju Dataran Merdeka, di mana sebagian besar massa Bersih 4.0 berkumpul. Kehadiran Mahatir dalam demonstrasi itu membuat pengunjunk rasa semakin semangat dan menambah momentum gerakan anti pemerintah.
Namun Wakil Perdana Menteri Malaysia Ahmad Zahid Hamidi menyebut hadirnya Mahathir bukan merupakan bentuk dukungan. "Kehadiran beliau bukan sebagai bentuk dukungan, ini hanya sebentar," ujarnya. (AsiaOne/ray/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gawat! Ada Sabotase di Demo Malaysia, 13 Orang Keracunan Minuman Gratis
Redaktur : Tim Redaksi