Kejuaraan Dunia 2022: Cukup 28 Menit, Ginting Bikin Lawan Bertekuk Lutut

Selasa, 23 Agustus 2022 – 11:39 WIB
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting. Foto: (Humas PP PBSI)

jpnn.com, TOKYO - Anthony Sinisuka Ginting tanpa kesulitan berarti melangkah ke 16 besar Kejuaraan Dunia 2022.

Hal itu didapat setelah Ginting menghajar Georges Julien Paul (Mauritius) dua gim langsung, 21-10, 21-16 pada laga yang dihelat di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Selasa (23/8/2022).

BACA JUGA: MU vs Liverpool: Mengejutkan, Ini Alasan Jurgen Klopp Cekik Bruno Fernandes

Duel Ginting vs Goerges hanya berlangsung dalam durasi 28 menit (versi BWF).

Ginting langsung tancap gas sejak pertama. Kombinasi drop shot menyilang dan smes tajam mengantarnya unggul jauh 11-3 di jeda interval.

BACA JUGA: Terkuak, Ini Ucapan James Milner saat Memarahi Virgil van Dijk

Selepas rehat, Ginting makin menjadi jadi. Dia terus melesat 16-5 dan menutup gim pertama 21-10.

Memasuki gim kedua, Georges mulai bisa mengimbangi Ginting. Pemain ranking 104 dunia itu, bahkan sempat unggul 7-6. Beruntung, wakil Indonesia tak kehilangan fokusnya.

BACA JUGA: 5 Pemain Liverpool yang Tampil Buruk Lawan Manchester United, Nomor 3 Paling Mengejutkan

Ginting kembali merebut poin untuk memimpin 11-8 di interval kedua.

Seusai rehat, peraih perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu makin nyaman bermain. Ginting merebut empat angka beruntun dan menjauh 15-8.

Setelah itu, permainan benar-benar menjadi milik Ginting. Jawara Singapore Open 2022 tersebut akhirnya menutup laga dengan kemenangan 21-16.

Hasil ini mengantar Ginting melenggang ke 32 besar Kejuaraan Dunia BWF Tokyo 2022. Dia akan menantang pemenang laga Rasmus Gemke (Denmark) vs Shi Yuqi (China).(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler