NEW YORK - Kepopuleran Facebook telah mendongkrak perolehan iklan dan harga saham yang berujung bertambahnya kekayaan para pendirinya, yaitu Mark Zuckerberg, Dustin Moskovitz, dan Eduardo SaverinKetiganya masuk daftar 400 orang terkaya di Ameriksa Serikat versi majalah Forbes hingga September 2010
BACA JUGA: Boeing Ciptakan Pesawat Mata-mata Bertenaga Surya
Zuckerberg bahkan tercatat sebagai orang yang kekayaannya tumbuh paling pesat, dari tadinya USD 2 miliar menjadi USD 6,8 miliar
Kekayaan CEO Facebook kelahiran 14 Mei 1984 ini mengalahkan senior lain dibidang IT seperti CEO Apple, Steve Jobs yang hanya peringkat 42, raja media Rupert Murdoch yang bertengger posisi 38, perancang busana Ralp Lauren yang ada di urutan ke 60, ataupun presenter kesayangan pemirsa Amerika, Oprah Winfrey yang hanya masuk daftar di peringkat 130
BACA JUGA: Apple Kembangkan Software Anti Maling untuk iPhone
Sayangnya, laman Foxnews, Jumat (24/9), tak menyebutkan di peringkat berapa Dustin Moskovitz dan Eduardo Saverin setelah situs jejaring sosial ciptaan mereka terus jadi tren dunia
Sedangkan orang terkaya Amerika yang tak juga tergeser posisinya selama 17 tahun tak lain dari bos Microsoft, Bill Gates
BACA JUGA: Microsoft Luncurkan Internet Explorer 9
Kekayaan Bil kini ditaksir mencapai USD 54 miliarWalau begitu, di tingkat orang terkaya sejagat, Bill harus ikhlas posisinya digeser konglomerat asal Meksiko, Carlos Slim dengan jumlah kekayaan mencapai USD 60 miliarPosisi kedua terkaya se-Amerika adalah pialang saham Warren Buffett dengan kekayaan USD 45 miliar.Dibanding tahun sebelumnya, sebanyak 217 orang mengalami peningkatan jumlah kekayaanSebaliknya 85 nama nilai asetnya turun di antara seperti raja properti berdarah Rusia, Tamir Sapir, serta pengelola investasi (hedge fund) Raj RajaratnamKeduanya malah tengah terlibat masalah hukum pidana maupun perdata(pra/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... iPhone 4 Tetap Disarankan Tak Dibeli
Redaktur : Tim Redaksi