Keluhkan Jadwal, Cruyff Kecam Van Gaal

Selasa, 06 Januari 2015 – 16:18 WIB
Louis Van Gaal. FOTO: AFP

jpnn.com - MANCHESTER - Keluhan Louis Van Gaal terkait jadwal gila di Premier League berbuah kecaman. Tak tanggung-tanggung, kecaman itu datang dari legenda hidup Belanda, Johann Cruyff.

Cruyff mengaku tak terkesan dengan sikap Van Gaal yang menjadikan festove period sebagai kambing hitam. Pasalnya, itu adalah tradisi yang sudah terjadi di Inggris selama puluhan tahun. Selain itu, tak ada satupun klub yang diuntungkan.

BACA JUGA: Riedl Memastikan Diri Merapat Ke PSM

“Louis Van Gaal harus menerima cara Inggris menggulirkan liga tanpa jeda musim dingin,” terang Cruyff sebagaimana dilansir laman De Telegraaf, Selasa (6/1).

Sebagaimana diketahui, Van Gaal memang keberatan dengan jadwal di Inggris yang mengharuskan setiap tim bermain tiap dua hari pada festive period lalu. Menurut Van Gaal, hal itu berbahaya bagi fisik para pemain.

BACA JUGA: Maitimo Pilih SFC karena Punya DNA Juara

“Jika Anda memilih pekerjaan di Inggris, Anda harus memilih sistem sukses mereka. Itu berdasarkan pada proporsi bahwa stadion terbuka ketka musim libur,” tegas Cruyff. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Podolski Ingin Seperti Javier Zanetti

BACA ARTIKEL LAINNYA... Milan Gaet Winger Muda Liverpool


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler