jpnn.com - MANCHESTER - Perlahan tapi pasti, Manchester United mulai menemukan performa terbaiknya. Kemenangan sebiji gol saat menjamu Arsenal membuat MU berada dalam periode positif. Dengan hasil itu, MU belum terkalahkan dalam sembilan laga terakhir.
Pelatih MU, David Moyes menjadi salah satu pihak yang sangat gembira dengan statistik tersebut. Hasil bagus dalam sembilan laga terakhir setidaknya membuat tekanan pada Moyes mulai berkurang.
BACA JUGA: Nemanja Vidic Cedera Kepala
Menurut Moyes, kemenangan atas Arsenal merupakan hasil besar bagi MU. Terutama dalam upayanya mempertahankan gelar juara Premier League. Moyes menilai, anak asuhnya sudah tampil hebat.
"Kemenangan itu merupakan langkah hebat bagi kami. Saya tak bernyanyi atau menari karena menang. Tapi saya merinding melihat anak-anak menunjukkan performa hebat," terang Moyes sebagaimana dilansir laman Sky Sport, Senin (11/11).
BACA JUGA: Wenger Anggap Arsenal Layak Dapat Satu Poin
Mantan pelatih Everton itu menambahkan, kemenangan atas tim yang sedang moncer seperti Arsenal tentu dilalui dengan perjuangan berat. Menurut Moyes, kunci kemenangan timnya adalah permainan bagus di setengah jam pertandingan.
"Kami memulai pertandingan dengan sangat baik. Saya pikir, determinasi, kerja keras, komitmen dan permainan yang bagus membantu kami di babak kedua ketika kami terus ditekan," tegas pelatih asal Skotlandia tersebut. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Marquez: Ini Juara yang Terlalu Dini
BACA ARTIKEL LAINNYA... Andik, Taufik, Evan tak Masuk Skuat Persebaya ISL
Redaktur : Tim Redaksi