Kemenangan Perdana Cataldo di Grand Tour

Selasa, 04 September 2012 – 15:07 WIB
Dario Cataldo. Foto: Getty Images
CUITU NEGRU - Tanjakan yang menyiksa di Cuitu Negru memberikan keuntungan bagi Dario Cataldo. Pembalap tim Omega Pharna-QuickStep itu merayakan kemenangan terbesar dalam karirnya di balap sepeda profesional. Dia mememenangi etape ke-16 Vuelta a Espana 2012 yang berlangsung kemarin.
   
Cataldo menuntaskan aksi breakaway yang dilakukannya sejak pertengahan lomba dengan manis. Praktis dia hanya bertarung ketat dengan pembalap Vacansoleil-DCM Thomas de Gendt saat lomba menyisakan 2 km. Pada akhirnya, pembalap Italia itu mampu menciptakan keunggulan hingga 7 detik dari De Gendt. Cataldo masuk finis dengan catatan waktu 5 jam 18 menit 28 detik.
   
"Saya punya kepercayaan diri untuk melakukan breakaway sejauh mungkin,. Itu memberikan keuntungan saat harus berjuang di Cuitu Negru," tutur Cataldo.
   
Tanjakan di Cuitu Negru mengakhiri tiga etape tanjakan secara beruntun di Vuelta kali ini. Di tanjakan terakhir, para pembalap harus melahap tanjakan dengan kemiringan hingga 24 persen. Tanjakan makin menyiksa saat memasuki 500 meter. Tak heran, jika etape tersebut khusus mengedepankan para climber.
   
Perebutan posisi ketiga juga berlangsung menarik. Di 500 meter terakhir, saat semua pembalap kesulitan untuk sekadar mencapai kecepatan 10 km/jam, Alberto Contador (Saxo Bank-Tinkoff Bank) mencoba melepaskan diri dari Joaquim Rodriguez (Katusha), serta duo Movistar Alejandro Valverde dan Nairo Quintana.
   
Hanya Rodriguez yang mampu mengimbangi Contador. Bahkan, Rodriguez terus menunjukkan ketangguhannya dengan finis 2 detik lebih cepat dari Contador.
   
Hasil itu lagi-lagi memberikan keuntungan bagi Rodriguez. Pembalap Spanyol itu makin menjauh dari rivalnya. Kini dia sudah unggul 28 detik dari Contador.
   
"Satu hari istirahat bakal sangat penting bagi semuanya setelah aksi hebat smenyelesaikan lomba di sini. Saya ingin aterus mempertahankan red jersey, walau saya tahu itu tak akan mudah," ujar Rodriguez. (ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Samator Sentris di Tim Putra Jatim

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler