Kemendagri: Pak Bobby Nasution Sungguh Menginspirasi

Jumat, 01 April 2022 – 15:45 WIB
Direktur Jenderal Bina Administrasi Wilayah Kementerian Dalam Negeri Safrizalenyerahkan penghargaan Karya Bhakti Satpol PP Wali Kota Medan Bobby Afif Nasution. ANTARA/HO-Kemendagri

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian telah menetapkan daerah-daerah peraih penghargaan Karya Bhakti Satuan Polisi Pamong Praja pada 3 Maret 2022, bersamaan dengan perhelatan Hari Ulang Tahun Ke-72 Satpol PP dan HUT Ke-60 Satuan Perlindungan Masyakarat. 

Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Safrizal ZA menyampaikan apresiasi secara langsung kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution saat penyerahan penghargaan tersebut di Wisma Banteng Medan, Kamis (31/3). 

BACA JUGA: Bobby Nasution Pengin Renovasi Stadion Teladan Sesuai Standar Internasional

“Pak Bobby Nasution sungguh inspiring (menginspirasi) jajaran anak buahnya dan masyarakat secara luas. Ini menandakan sebuah ciri khas leadership yang kuat,” kata Safrizal dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (1/4). 

Menurut dia, kepemimpinan Bobby Nasution yang membudayakan kerja secara kolaboratif memberikan perubahan baik bagi Kota Medan. Dia mengatakan saat ini Kota Medan berada di Level 2 PPKM, sebagaimana diatur dalam Inmendagri Nomor 19 Tahun 2022.

BACA JUGA: Alokasikan Rp 50 Miliar, Bobby Nasution Pengin UMKM Kuliner Medan Naik Kelas

Safrizal menyoroti pencapaian Bobby Nasution dalam penanganan pandemi, baik melandaikan kasus juga keberhasilan program vaksinasi.

Dia menyebutkan Medan menjadi salah satu kota terbaik di Indonesia dalam pencapaian vaksinasi dosis pertama, yakni 96,79 persen. 

BACA JUGA: Anak Buah Bobby Nasution Beber Stok Minyak Goreng di Medan, Cukup Hingga Lebaran

Pencapaian itu lebih tinggi daripada pencapaian rata-rata Sumut sebesar 93,91 persen dan nasional sebesar 94 persen.

Untuk vaksinasi dosis kedua, Medan juga salah satu kota yang terbaik di Indonesia. Pencapaiannya sudah sampai angka 86,87 persen, atau lebih tinggi daripada rata-rata Sumut dan nasional.

"Saya ucapkan terima kasih dan sukses," kata Safrizal yang juga Wakil Ketua Satgas Nasional Penanganan Covid-19 itu 

Safrizal terus mengingatkan bahwa pandemi belum berakhir. Dia mengajak menyongsong bulan puasa dengan penuh khidmat dan dengan tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan, termasuk dalam penyelenggaraan buka puasa bersama.

Sementara itu, Bobby Nasution mengatakan bahwa penghargaan tersebut bukan untuk pribadi dirinya maupun wali kota, melainkan seluruh jajaran Satpol PP Medan.

Dalam konteks Kota Medan, pembinaan dan perhatian wali kota Medan terhadap Satpol PP juga sangat terasa. Hal ini yang mendorong Satpol PP Medan berprestasi dalam kinerja maupun penyampaian laporan. (antara/jpnn) 


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler