Direktur Pembinaan Kesenian dan Perfilman Kemendikbud, Sulistyo Tirtokusumo menyebutkan program ini dilatarbelakangai terus bermunculannya komunitas film pendek, sementara mereka tidak memiliki cukup biaya produksi.
"Kami mendukung komunitas film pendek itu dengan pembinaan dan dukungan dana. Kami memberikan insentif untuk lebih mengembangkan perfilman Indonesia dengan menganggarkan masing-masing Rp250 juta kepada 16 pembuat film pendek," kata Sulistyo di Kemendikbud, Jumat (19/10).
Kementerian yang dipimpin Muhammad Nuh itu juga merangsang komunitas film pendek mengirimkan karya mereka untuk mengikuti festival dan pasar film international. Kemendikbud melalui program pembinaan dan pengembangan film pendek di dalam dan Luar negeri juga memberikan bantuan sebesar Rp1 juta bagi 200 pengirim film ke festival perfilman.
Diharapkan dari bantuan tersebut, para sineas muda bisa lebih semangat dalam berkarya dan Kemendikbud memberikan keleluasaan bagi mereka untuk berkreatifitas melahirkan karya yang bisa dipertanggungjawabkan.
"Kami tidak akan membelenggu kreatifitas dalam membuat film pendek sebab film pendek yang dibuat berdasarkan kreatifitas yang dengan sendirinya akan mereka pertanggungjawabkan," tambah Sulistyo.(fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ngotot Anggap UKG Tak Rugikan Guru
Redaktur : Tim Redaksi