Kemendikbudristek: Awal 2023 Dana BOSP Cair, Ada Sejumlah Persyaratan 

Jumat, 30 Desember 2022 – 23:09 WIB
Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kemendikbud Iwan Syahril mengungkapkan awal 2023 dana BOSP cair, Ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi pemda. Ilustrasi Foto: Humas Kemendikbud

jpnn.com, JAKARTA - Kemendikbudristek berkolaborasi dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sebagai persiapan dalam mengimplementasikan program dana bantuan operasional satuan pendidikan (BOSP) tahun anggaran (TA) 2023.

Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan  Pendidikan Menengah (Dirjen PAUD Dikdas dan Dikmen) Iwan Syahril mengatakan sosialisasi rancangan Kebijakan BOSP TA 2023 ini bertujuan mensinergikan berbagai regulasi terkait pengelolaan BOSP di masing-masing kementerian.

BACA JUGA: 7.948 Guru Penggerak Siap-Siap Diangkat jadi Kepsek & Pengawas, Kemendikbudristek Beri Penjelasan 

Dengan demikian, segala bentuk upaya peningkatan kualitas mekanisme penyaluran dana BOSP TA 2023 dapat diketahui bersama guna mempermudah dan memperlancar penyaluran dana tersebut.

Iwan Syahril mengajak seluruh ekosistem pendidikan untuk mendorong hadirnya transformasi dengan memperhatikan beberapa perubahan kebijakan.

BACA JUGA: Indeks Kepuasan Pemangku Kepentingan Kemendikbudristek Meningkat

Khususnya, terkait BOSP TA 2023 yang perlu dipersiapkan daerah lebih awal guna mempercepat penyaluran dana BOSP tahap I TA 2023.

“Komitmen Kemendikbudristek untuk menghadirkan layanan pendidikan berkualitas, inklusif, adil dan merata bagi seluruh rakyat Indonesia tidak pernah luntur," ujar Iwan, Jumat (30/12).

BACA JUGA: SMK Pusat Unggulan Kian Berkibar, Kemendikbudristek Ajak Para Praktisi Ikut Mengajar

Dengan prinsip gotong royong dalam kebijakan Merdeka Belajar, lanjutnya, Kemendikbursitek terus mengajak seluruh ekosistem pendidikan untuk bergerak bersama-sama mendorong hadirnya transformasi dalam bidang pendidikan

Pada kesempatan ini, Dirjen Iwan juga menggarisbawahi perlunya kolaborasi antarinstansi terkait sebagai persiapan agar penyaluran dana BOSP 2023 berjalan dengan lancar.

Gotong royong dan kolaborasi ini, tentu akan terus ditingkatkan, termasuk dalam memberikan informasi yang lebih cepat dan tepat terkait regulasi pengelolaan Dana BOSP, sebagai langkah awal persiapan penyaluran dana BOSP 2023,” lanjutnya. (esy/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler