Kemenhub-TNI AU Buka Gerai Vaksin di PPI Curug, INACA: Kami Bersyukur

Sabtu, 31 Juli 2021 – 19:00 WIB
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersama TNI AU membuka Gerai Vaksin dan ruang isolasi mandiri (Isoman) di Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug. Foto dok INACA

jpnn.com, JAWA BARAT - Indonesia National Air Carrier Association (INACA) mengapresiasi langkah Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersama TNI AU, yang membuka Gerai Vaksin dan ruang isolasi mandiri (Isoman) di Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug.

Terlebih, fasilitas tersebut semua diperuntukan bagi masyatakat umum dan juga pekerja transportasi udara.

BACA JUGA: Kakak Adhisty Zara: Satu Kali Khilaf, Dua Kali Kayaknya...

Ketua Umum INACA Denon Prawiraatmadja menuturkan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 diperlukan dukungan dari semua pihak.

Dengan partisipasi tersebut diharapkan bangsa Indonesia akan segera terbebas dari Covid-19 dan bisa memasuki kehidupan new normal, sehingga perekonomian masyarakat dapat pulih kembali seperti sediakala.

BACA JUGA: Lakukan Kajian Mendalam, INACA Susun White Paper Industri Penerbangan Nasional

"Kami juga bersyukur ruang isolasi mandiri ini dapat digunakan bagi karyawan maskapai yang menjadi anggota INACA, insan penerbangan, serta pekerja di transportasi udara," kata Denon saat menghadiri peresmian kegiatan Gerai Vaksin di PPI Curug, Tangerang, Sabtu (31/7).

Program Gerai Vaksi di PPI Curug ini dihadiri langsung oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bersama Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

BACA JUGA: Simak Penjelasan Dr. Yannes Soal BBM RON Tinggi yang Justru Lebih Hemat

Pemberian vaksin di PPI Curug dilaksanakan selama dua hari, yaitu mulai Sabtu 31 Juli 2021 hingga Minggu 1 Agustus 2021.

Adapun target penerima vaksin sebanyak 4.000 orang yang menyasar masyarakat sekitar, pelajar usia di atas 12 tahun, dan para pekerja di sektor transportasi.

Dan kedepannya, pelaksanaan serbuan vaksinasi massal akan dilakukan di lebih 30 lokasi sekolah Transportasi di luar Pulau Jawa.

"Dalam kegiatan vaksinasi ini, dikerahkan sejumlah tenaga kesehatan dari Kemenhub, TNI AU, Dinas Kesehatan, dan Puskesmas setempat. Kegiatan vaksinasi ini juga didukung oleh PT AP I, AP II, dan Airnav Indonesia," ujar Menhub.

Sementara itu, KSAU Marsekal Fadjar menyatakan, serbuan vaksinasi yang dilakukan ini diharapkan dapat mencapai target hingga 1 juta jiwa/hari.

"Saya menyampaikan apresiasi kepada para tenaga kesehatan yang berasal dari gabungan TNI, Kemenhub, dan pemerintah Kabupaten Tangerang yang  telah bekerja dengan baik untuk melaksanakan serbuan vaksinasi massal," sebut Marsekal Fadjar.

Pada kesempatan ini, tidak hanya membuat kegiatan vaksinasi dan pembagian bantuan, Menhub, Kasau, Ketua INACA dan rombongan juga melihat persiapan PPI Curug yang menyediakan ruang Isoman berjumlah 42 kamar.(chi/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler