jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia akan melakukan penyelidikan terkait beredarnya foto seorang narapidana perempuan berinisial Y sedang berpesta narkoba bersama teman-temannya di dalam selnya di Lembaga Permasyarakatan Kerobokan, Kuta, Badung, Bali.
Peristiwa tersebut terjadi pada saat perayaan hari Raya Galungan, Rabu (23/10) lalu. "Selalu dilakukan penyelidikan," kata Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Denny Indrayana di kantor Kemenkumham, Jakarta, Kamis (24/10).
BACA JUGA: Pendemo Nyelonong di Ruang Sidang Luthfi, Minta Koruptor Dihukum Mati
Denny menjelaskan, jika peristiwa itu benar maka Kemenkumham tak segan-segan memberikan sanksi. "Kalau betul, ada tindakan-tindakan sanksinya," katanya.
Berdasarkan informasi, yang didapatkan Radar Bali, pesta sabu itu berlangsung pada Selasa (22/10). Dari gambar tersebut menunjukan Y sedang memegang alat penghisap sabu atau yang biasa disebut bong. Dia duduk di lantai dengan mengenakan tank top warna putih.
BACA JUGA: Puan Bilang, Rano Berhak Gantikan Atut
Ada juga foto yang diambil dari sudut lain. Yakni dari sisi belakang Y duduk. Di sana tampak ada asbak yang terisi sisa rokok, sebotol air mineral dan lainnya. Namun hal ini dibantah pihak Lapas yang membantah peristiwa itu terjadi di Lapas Kerobokan. (gil/jpnn)
BACA JUGA: DPR Setuju 65 RUU Pemekaran Dibahas
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tahun Depan Seluruh BUMN Terapkan Remunerasi
Redaktur : Tim Redaksi