Kementerian BUMN Angkat Simon Aloysius Mantiri jadi Komut Pertamina Gantikan Ahok

Rabu, 12 Juni 2024 – 14:10 WIB
Kementerian BUMN melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan 2023 PT Pertamina (Persero) yang diselenggarakan pada Senin (10/6) melakukan pengangkatan anggota Dewan Komisaris Pertamina. Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian BUMN melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan 2023 PT Pertamina (Persero) yang diselenggarakan pada Senin (10/6) melakukan pengangkatan anggota Dewan Komisaris Pertamina.

Kementerian BUMN mengangkat Simon Aloysius Mantiri sebagai Komisaris Utama Pertamina menggantikan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

BACA JUGA: Mantap! Kinerja Pertamina di 2023 Tunjukkan Operasional Tumbuh di Segala Lini Bisnis

Selain jadi Komut Pertamina, Simon Aloysius Mantiri juga merangkap sebagai komisaris independen.

Kementerian BUMN juga mengangkat Condro Kirono sebagai Komisaris independen Pertamina.

BACA JUGA: Pertamina Bersama Bappenas Jalin Kerja Sama Pengembangan Kebijakan Energi Berkelanjutan

Berikut susunan Dewan Komisaris Pertamina saat ini:

- Komisaris Utama sekaligus merangkap sebagai Komisaris Independen: Simon Aloysius Mantiri

- Komisaris Independen: Condro Kirono

BACA JUGA: Ahok Mundur dari Komut Pertamina demi Ganjar-Mahfud, Merdeka!

- Komisaris: Heru Pambudi

- Komisaris: Letjen TNI (Mar) (Purn) Bambang Suswantono,S.H., M.H., M.Tr. (Han)

- Komisaris Independen: Alexander Lay

- Komisaris Independen: Ahmad Fikri Assegaf

- Komisaris Independen: Iggi H. Achsien

Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengatakan dengan dilantiknya Dewan Komisaris ini akan semakin memperkuat Pertamina untuk mewujudkan amanah pemegang saham menjadi perusahaan energi yang melayani masyarakat, bangsa dan negara. (mrk/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler