Kenali 5 Gejala Serangan Jantung Pada Wanita, Seperti yang Menimpa Anak Nurul Arifin

Rabu, 26 Januari 2022 – 13:45 WIB
Nurul Arifin saat bersama sang putri Maura Magnalia Madyaratri. Foto: Instagram/@na_nurularifin

jpnn.com - Penyebab kematian anak sulung Nurul Arifin, Maura Magnalia Madyaratri, yang dikabarkan karena henti jantung, menyita perhatian masyarakat.

Penyakit jantung menjadi salah satu yang menjadi penyebab utama kematian di dunia.

BACA JUGA: Kawin Cerai Hingga 24 Kali, Vicky Prasetyo: Humas KUA Telepon, Serius Enggak?

Hal ini karena banyak orang yang tak mengenali gejala jantung, yang mungkin menyerang.

Serangan jantung bisa berakibat fatal atau mengancam jiwa jika tidak ditangani dengan cepat dan tepat. 

BACA JUGA: Jangan Minum Air Lemon Setiap Hari, ya

Karena itu, perlu adanya kesadaran untuk medeteksi gejala awal serangan jantung, terutama wanita.

Cara ini bisa menyelematkan hidup mereka sebelum serangan jantung merenggut nyawa.

BACA JUGA: Waspada, Ini 3 Tanda Serangan Jantung yang Sering Anda Abaikan

Dilansir dari medicalnewstoday.com, wanita lebih kecil kemungkinannya selamat dari serangan jantung pertama daripada pria, karena memiliki gejala serangan jantung yang berbeda.

Wanita lebih cenderung mengalami serangan jantung diam atau menunjukkan gejala yang tidak biasa.

Selain itu, wanita menciptakan faktor risiko unik serangan jantung karena beberapa penyakit, seperti sindrom ovarium polikistik (PCOS).

Studi 2003 telah membuktikannya dengan meneliti 515 wanita yang mengalami serangan jantung.

Hasilnya, 80 persen wanita mengalami setidaknya 1 gejala sejak 4 minggu sebelum serangan jantung.

Gejala ini bersifat konstan yang datang dan pergi, terkadang juga mengganggu tidur.

Berikut lima gejala serangan jantung yang mungkin terjadi pada wanita:

1. Nyeri dada

Gejala umum serangan jantung adalah nyeri dada yang berupa keketatan, tekanan, tindihan dan rasa sakit di dada.

Namun, wanita dapat mengalami serangan jantung tanpa nyeri dada.

Penelitian 2003, sebanyak 29 persen wanita mengalami ketidaknyamanan di dada beberapa minggu sebelum serangan jantung.

Tapi, 57 persen wanita baru mengalami nyeri dada ketika serangan jantung.

2. Kelemahan

Kelemahan atau mudah goyah juga termasuk gejala umum serangan jantung pada wanita. Biasanya kelemahan ini disertai kegelisahan, pusing hingga pingsan.

3. Berkeringat

Keringat berlebihan tanpa penyebab normal termasuk gejala serangan jantung pada wanita. Selain itu, rasa dingin dan lembab juga bisa menjadi indikator masalah jantung.

4. Gangguan tidur

Hampir setelah wanita yang mengalami serangan jantung juga melaporkan masalah gangguan tidur beberapa minggu sebelumnya.

Gangguan tidur ini termasuk kesulitan tidur nyenyak, begadang sepanjang malam, merasa lelah meski cukup tidur.

5. Masalah pencernaan

Beberapa wanita mungkin merasakan sakit atau tekanan di perut sebelum serangan jantung.

Masalah pencernaan lainnya yang terkait dengan kemungkinan serangan jantung bisa termasuk, gangguan pencernaan, mual, dan muntah.(jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler