Keras! Fahri Hamzah Kirim Pesan Buat yang Punya Niat Jatuhkan Jokowi

Rabu, 23 November 2016 – 12:21 WIB
Fahri Hamzah. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah kembali membuat pernyataan terkait adanya informasi makar hingga penggulingan pemerintahan yang sah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (Jokowi-JK).

"Saya sudah bilang engga ada yang jatuhkan pemerintahan, engga bisa. Demokrasi kita sudah kuat. Saya bilang akan saya lawan kalau ada yang jatuhkan Jokowi secara ilegal, hancur kita," kata Fahri di Pressroom DPR, Rabu (23/11).

BACA JUGA: Kabareskrim Berharap Berkas Ahok Langsung P21

Dia menegaskan sudah banyak contoh ketika ada upaya menjatuhkan pemerintah melalui jalur ilegal. Demokrasi menurutnya terlalu mahal bila harus dirusak dengan cara-cara inkonstitusioal.

Konstitusi, lanjut Fahri, sudah mengatur secara formil untuk menjatuhkan pemerintahan. Tapi, itu tidak mudah dan jalannya panjang karena harus ada pembuktian bahwa presiden melakukan pelanggaran. 

BACA JUGA: Wakil Ketua MPR Minta TNI Tetap Solid Jaga Persatuan Indonesia

"Terlalu banyak contohnya. Mahal sekali demokrasi kita kalau terlalu banyak tindakan ilegal," tegasnya. (fat/jpnn)

BACA JUGA: Politikus PDIP: Selamat Pak Novanto

BACA ARTIKEL LAINNYA... Habib Rizieq Ingin Kasus Ahok Segera Tuntas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler