jpnn.com, PEKANBARU - Aksi penyerangan sekelompok orang terduga teroris di Polda Riau Rabu pagi (16/5) menyebabkan satu anggota Polri gugur, dan beberapa lainnya luka-luka termasuk jurnalis.
Madi, wartawan kontributor MNC group yang merupakan salah satu korban penyerangan itu mengaku bahwa pelaku menggunakan mobil Toyota Avanza berwarna putih.
BACA JUGA: Sosok Ipda Auzar, Korban Serangan Teroris di Mapolda Riau
Madi yang turut ikut ditabrak pelaku menuturkan, pagi itu akan ada ekspos oleh Polda Riau sehingga sejumlah wartawan sudah hadir.
Lalu tiba-tiba dari gerbang utama Jalan Sudirman datang mobil pelaku memaksa masuk sambil menabrak pintu gerbang.
BACA JUGA: Waspada ! Satu Pelaku Penyerang Polda Riau Masih Berkeliaran
Mobil itu pun turut menabrak seorang polisi. "Pelaku turun sambil menyerang polisi lainnya dengan menggunakan senjata tajam sejenis kelewang. Kemudian polisi langsung mengambil tindakan dengan cara menembak para pelaku," kata Madi seperti dilansir Riau Pos (Jawa Pos Group) hari ini.
Wartawan yang hadir bergegas meninggalkan lokasi lewat gerbang keluar Jalan Gajah Mada. Ternyata ada pelaku yang mencoba kabur dengan mobil tersebut ke arah gerbang keluar.
BACA JUGA: Bamsoet Kutuk Teroris Penyerang Mapolda Riau
"Di situlah saya ditabrak bersama Rian, wartawan lainnya," kata Madi
Jika Rian mengalami cedera kepala, Madi mengalami memar di bagian pinggang.
"Saya ditabrak dari belakang, ini saya sakit," katanya sambil memegang bagian belakang pinggangnya yang terlihat memar akibat ditabrak.
Kedua wartawan tersebut kemudian dilarikan ke RS Bhayangkara yang lokasinya tidak jauh dari Mapold Riau.(fas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ipda Auzar, Si Guru Ngaji yang Tewas di Polda Riau Â
Redaktur & Reporter : Budi