Ketemu Dubes AS, Mega-Jokowi Dinilai Serahkan Leher Partai ke Asing

Selasa, 15 April 2014 – 15:15 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Pertemuan calon presiden (capres) PDIP Joko Widodo (Jokowi) dan Dubes Amerika Serikat (AS), Robert O.Blacke pasa Senin (14/4) malam dinilai tidak tepat.

Pengamat politik dari Universitas Indonesia (UI) Agung Suprio mengatakan, pertemuan itu justru membawa blunder kepada PDIP.

BACA JUGA: Berharap Dipinang Jokowi atau Prabowo

Agung menilai ada tiga hal yang menjadi blunder buat PDIP akibat pertemuan tersebut. Pertama, blunder terhadap ideologi PDIP yang selama ini mengedepankan nasionalisme.

"Pertama, blunder ideologi. Ideologi PDIP sangat identik dengan nasionalisme Bung Karno yang tidak mau didikte bangsa asing. Sekarang, Megawati-Jokowi justru menyerahkan leher partai ke bangsa asing," kata Agung lewat pesan singkatnya, Selasa (15/4).

BACA JUGA: Akui Keluarkan Rp 300 Juta, Maria Bantah Uang untuk Fathanah

Blunder kedua yakni blunder positioning. Agung menjelaskan, PDIP adalah partai oposisi yang kerap bersebrangan dengan kebijakan penguasa dimana presidennya berkiblat ke Amerika Serikat.

Pertemuan antara elit PDIP dan Dubes AS justru bertentangan dengan posisi PDIP yang selama ini bersebrangan dengan kebijakan pemerintah.

BACA JUGA: Sarankan PD Hentikan Konvensi Agar Fokus Koalisi

"Sekarang PDIP justru partai yang pertama berkiblat ke Amerika untuk membahas cawapres," ujarnya.

Blunder ketiga, sambung Agung, adalah pencitraan. Menurutnya, tim sukses PDIP tidak memiliki sensivitas politik Indonesia yang khas karena pertemuan dengan kubu Amerika itu sampai terdeteksi oleh media massa.

"Dengan tiga blunder ini, maka orang-orang ideologis seperti orang-orang PNI lama di republik ini bisa jadi akan menggeser pilihannya dalam pilpres," tandasnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ada Jokowi di Soal UN, Polisi Sebut Bukan Pelanggaran


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler