Ketika Jersey Swiss dan Bola Meletus Jadi Bahan Ejekan Para Legenda Ini

Kamis, 23 Juni 2016 – 03:15 WIB
Gary Lineker, Alan Shearer, Thierry Henry dan Rio Ferdinand saat mengisi acara di saluran BBC Inggris. Foto: BBC

jpnn.com - INGGRIS - Kejadian robeknya baju beberapa pemain Swiss dan satu bola pertandingan dalam pertandingan Swiss melawan Prancis di Lille menjadi guyonan para pengisi acara Match Of The Day di saluran BBC Inggris.

Acara tersebut dipandu mantan striker tim nasional Inggris Gary Lineker dan dalam laga itu juga menghadirkan mantan pemain yang merumput di Liga Inggris yakni Alan Shearer, Rio Ferdinand dan Thierry Henry. Lineker pertama kali mempertanyakan kaos produksi aparel asal Jerman, Puma.

BACA JUGA: Kesulitan di Fase Grup, Portugal Justru Yakin Bisa Atasi Kroasia

"Saya pikir masalah utamanya adalah kualitas kaos Swiss," kata Lineker seperti dilansir dari Daily Mail.

BACA JUGA: Hujan Kartu Warnai Babak Pertama Swedia vs Belgia

Menanggapi hal itu Rio Ferdinand menoleh ke Thierry Henry yang sejak tahun 2011 dikontrak sebagai duta Puma. "Thierry dapat berbicara dengan Puma soal itu," kata Ferdinand. 

Henry tersenyum menyambut gurauan Ferdinand. "Saya bisa menghubungi mereka kapanpun kamu mau," ujar Henry.

BACA JUGA: Pastikan Sebagai Juara Grup F, Pelatih Hungaria: Kami Semakin Ditakuti

Tak hanya soal kaos. Laga itu sempat terhenti karena bola Beau Jeu produksi Adidas meletus saat penyerang Prancis Antoine Griezmann berebut bola dengan gelandang Swiss Valon Behrami. 

Lineker mengaku terganggu menonton pertandingan jika yang menjadi sorotan adalah lapangan yang buruk, kaos yang robek, dan bola yang pecah.

"Kupikir kaos Swiss terbuat dari kertas. Anda menyaksikan bola Adidas pecah dan kaos Puma sobek. Saya pikir Jerman terlalu berhemat," ujar Lineker.(ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lolos ke Babak 16-Besar, Islandia Bersua Inggris


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler