Ketika Jokowi Sambangi Milenial Kendari di Kedai Kopi

Minggu, 03 Maret 2019 – 23:39 WIB
Calon Presiden nomor urut 01, Joko Widodo berbicara pada debat kedua capres 2019, Jakarta, Minggu (17/2). Foto : Ricardo

jpnn.com, KENDARI - Calon Presiden Joko Widodo alias Jokowi menyempatkan diri menyapa kaum milenial Kota Kendari, di Kedai Kopi Anto 2 pada Jumat malam (1/3).

Kehadiran capres petahana itu disambut meriah oleh anak muda Bumi Anoa yang telah memadati kedai kopi hingga ke pinggir jalan.

BACA JUGA: Konon Inilah Tanda-tanda Kekalahan Jokowi versi Amien Rais

Selain bersilaturahmi, kesempatan itu digunakan mantan wali kota Solo untuk berdialog dan mengenalkan program Kartu Prakerja dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah yang akan diluncurkan bila dirinya dipercaya rakyat melanjutkan kepemimpinan di periode 2019 -2024.

Lewat KIP Kuliah, kata suami Iriana itu, lulusan SMA atau SMK yang ingin melanjutkan kuliah tetapi tidak mampu, bisa menggunakan kartu tersebut untuk kuliah secara cuma-cuma.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Yakin Target Tahunan Sertifikasi Tanah Bisa Tercapai

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga meyakinkan kepada milenial Kendari, jika Kartu Prakerja juga ada manfaatnya bagi mereka yang baru lulus SMA.

“Melalui kartu prakerja, lulusan SMA, SMK, Politeknik, dan Universitas bisa mendapatkan training untuk masuk ke industri. Selama belum mendapat pekerjaan, mereka akan dikasih honor yang besarnya masih dirahasiakan,” tutur Jokowi.

BACA JUGA: Perjuangan Wanita Bercadar demi Selfie Bareng Jokowi

Pada kesempatan itu, salah seorang anak muda menyodorkan pertanyaan kepada Jokowi tentang program pengembangan sumber daya manusia (SDM). Saat itu, Capres 01 tersebut mengutarakan rencananya untuk meningkatkan kualitas SDM yang sesuai dengan standard global.

"Sebentar lagi kita akan masuk dalam revolusi industri 4.0, sehingga perlu adanya SDM kualitas premium agar ke depannya kualitas SDM kita mampu bersaing dengan negara luar," jelas Jokowi.

Agar bisa menghasilkan SDM berkualitas premium, Jokowi berencana membantu anak-anak muda yang berprestasi untuk bisa melanjutkan pendidikan S1, S2, S3, di dalam negeri maupun di luar negeri.

Tujuannya tidak lain, supaya ke depannya muda-mudi berkualitas premium ini bisa membangun daerahnya masing-masing lewat ilmu yang didapatnya.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Balik Spanduk Panjang Ucapan Selamat Datang Jokowi di Si Jalak Harupat


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Jokowi   Milenial   Kendari  

Terpopuler