Ketua Bawaslu Memilih di Kota Makassar

Rabu, 09 April 2014 – 12:26 WIB

jpnn.com - MAKASSAR - Ketua Bawaslu, Muhammad Alhamid tiba di TPS 2 Kelurahan Malimongan, Kecamatan Wajo, Makassar, Sulawesi Selatan. Ia menggunakan hak suara di kampung halamannya.

Alhamid mengenakan batik corak hitam putih dan sempat menunjukkan kertas suara yang dipegangnya kepada wartawan sebelum mencoblos.

BACA JUGA: Surat Suara Tertukar, Pemilih Diminta Tetap Nyoblos

Alhamid memang tercatat sebagai warga dan masih terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kelurahan Malimongan, Kecamatan Wajo, Makassar.

Adapun pungutan suara di TPS 1, TPS 2 dan TPS 3 di kelurahan ini masih berlangsung aman. Jumlah DPT untuk Kelurahan Malimongan sebanyak 312 pemilih. (fajar)

BACA JUGA: Logistik Belum Tiba, Pileg di 40 Distrik Papua Ditunda

BACA JUGA: Modal KTP, Banyak Warga Tarakan Kecele

BACA ARTIKEL LAINNYA... Logistik Terlambat, Yahukimo Tidak Nyoblos


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler