jpnn.com - NGAMPRAH - Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Kabupaten Bandung Barat (KBB), A. Sutisna yakin capres nomor urut 1 pasti bakal menjadi pemenang di ajang Pilpres mendatang. Pasalnya, sosok Prabowo sudah tidak asing lagi di mata rakyat.
"Siapa yang gak tahu Prabowo?" kata Sutisna, seperti diberitakan Bandung Ekspres (Grup JPNN).
BACA JUGA: Perkuat Ikhtiar Menangkan Jokowi-JK dengan Ziarahi Makam Wali
Dia malah sesumbar, Prabowo-Hatta bakal menang mutlak di Bandung Barat.
"Ini kan koalisi merah putih, dipastikan suara KBB penuh masuk ke Prabowo," ungkap Sutisna.
BACA JUGA: Somasi Sesalkan Politisasi Komjen Budi Gunawan
Dikatakan, tim sukses Prabowo wilayah Kabupaten Bandung Barat hingga saat ini terus menjalankan strategi yang sudah disepakati dalam memenangkan capres andalannya itu.
Semua kader yang tercatat dalam struktural maupun pendukung non partai sudah diarahkan bahkan sudah mulai bergerak.
BACA JUGA: Kismi Ajak Dua Kubu Capres Hindari Kampanye Hitam
"Semua struktur sudah digerakkan dan bergerak," ucapnya.
Dikatakan juga, semua yang terlibat dalam upaya pemenangan capres nomor urut 1 Prabowo-Hatta sudah diperintahkan memantau semua Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 9 Juli mendatang.
"Masing-masing sepuluh orang ditugaskan di tiap TPS, untuk mengamankan TPS, takut ada apa-apa," tandas A. Sutisna.
Sementara, Ketua DPC PDI Perjuangan yang sekaligus sebagai Ketua Tim Sukses Pemenangan Capres-Cawapres nomor urut 2 wilayah KBB, Abubakar mengatakan, pihaknya merasa yakin suara di wilayah KBB akan dimenangkan capres nomor urut 2.
Ditanya target, Abubakar tidak menyebutkan target persentase namun menegaskan pihaknya yakin Jokowi-JK akan memperoleh raihan suara terbanyak di KBB untuk capres nomor urut 2.
"Haqqul yakin, Jokowi-JK akan memenangkan Pilpres, terutama di KBB," pungkas Abubakar, saat ditemui di kediamannya Jalan Grand Hotel Lembang, Sabtu (14/6). (BE/sam)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebut Prabowo Bakal Grogi Lagi di Debat Kedua
Redaktur : Tim Redaksi