Ketua DPR: Pejabat Menzalimi Rakyat, Haram Masuk Surga

Rabu, 14 Maret 2012 – 16:47 WIB
JAKARTA - Ketua DPR Marzuki Alie mengatakan guru yang baik adalah guru yang bisa memberikan inspirasi kepada muridnya. Kalau ada guru yang ditakuti dan jadi momok siswa, menurut Marzuki Alie, itu bukan guru namanya. Hal tersebut disampaikan Marzuki Alie saat menerima 306 murid kelas XI SMA Taruna Nusantara, Magelang, di gedung Nusantara, Senayan Jakarta, Rabu (14/3).

Dikatakannya, hingga kini salah satu tokoh dan pemimpin dunia yang pantas untuk dijadikan sumber inspirasi adalah Nabi Besar Muhammad SAW.

"Pada diri Beliau melekat salah satu syarat jadi untuk dijadikan sebagai sumber inspirasi yakni Al Amin atau orang sangat bisa dipercaya karena kejujurannya," kata Marzuki Alie.

Dewasa ini, lanjut dia, kalau ada pemimpin yang jujur langsung dimusuhi. Mestinya orang jujur dan dapat dipercaya itu harus kita jadikan sebagai sumber inspirasi.

Salah satu karya dan sejarah besar yang diukir oleh Rasulullah pada zamannya adalah melahirkan Piagam Madinah.

"Sejarah mencatat Piagam Madinah merupakan konstruksi dasar dunia dalam menegakkan persamaan hak hidup dan penghapusan diskriminasi di muka bumi," tegas mantan Sekjen Partai Demokrat itu.

Oleh karena itu, kepada seluruh siswa dan siswi SMA Taruna Nusantara, Ketua DPR berharap kiranya bisa menjadikan sifat-sifat Rasulullah sebagai teladan. "Jangan dihafal sajan tapi diimplementasikan secara optimal dan sungguh-sungguh," pesan Marzuki Alie.

Dikatakannya, salah satu sulitnya bangsa keluar dari berbagai masalah, lebih disebabkan karena kita kehilangan suri teladan yang dapat untuk dicontoh. Ini adalah masalah bangsa dan kita semua.

Kepada seluruh pimpinan SMA Taruna Nusantara, Marzuki juga mengingatkan agar menjadikan seluruh muridnya sebagai manusia yang berguna bagi dirinya dan orang lain. Ini yang harus ditanamkan agar lulusannya nanti tidak melahirkan sarjana-sarjana yang korup.

"Ingat, seorang pejabat negara yang wafat dan pernah menzalimi rakyatnya, kalau dia wafat haram hukumnya masuk surga," tegas Ketua DPR Marzuki Alie. (fas/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kenaikan BBM Jangan Dibawa ke Politik

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler