Ketua PPP Romahurmuziy Ditangkap KPK

Jumat, 15 Maret 2019 – 13:01 WIB
M Romahurmuziy. Foto: M. Fathra NI/JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) angkat bicara soal kabar tertangkapnya Ketua Umum PPP Romahurmuziy atau Rommy dalam OTT di Jawa Timur, Jumat (15/3).

Ketua KPK Agus Rahardjo membenarkan adanya penindakan di Surabaya. "Betul ada giat KPK di Jatim, saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh KPK bertempat di Polda Jatim," ujar Agus kepada RMOLJatim.

BACA JUGA: Info Polda Jatim: KPK Tangkap Romahurmuziy Ketum PPP di Sidoarjo

Soal Rommy, Agus masih belum menegaskan karena menunggu timnya di lapangan. Agus enggan menyebut apakah benar yang di OTT adalah Rommy. Begitu juga kasus yang membuat Rommy diamankan.

(Baca Juga: Ssttt..Ada Ketua Parpol Terjaring OTT KPK)

BACA JUGA: Ssttt..Ada Ketua Parpol Terjaring OTT KPK

Sementara, Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Frans Barung Mangera membenarkan penangkapan Romahurmuziy. "Benar. Silakan tanya KPK,” ucap Barung.

Sebelumnya penyidik KPK melakukan operasi tangkap tangan di Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur di Juanda, Sidoarjo Jawa Timur. (bdp/rmoljatim)

BACA JUGA: Survei Polmark : Elektabilitas PAN di Atas PKS dan PPP

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukung Penjualan Saham Bir, PPP Minta Anies Berpihak pada Umat Islam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Romahurmuziy   OTT KPK   PPP  

Terpopuler