Ketum Foreder Sebut Erick Thohir Layak Jadi Pendamping Ganjar, Begini Alasannya

Senin, 24 April 2023 – 13:49 WIB
Ketua Umum Forum Relawan Demokrasi (Foreder) Aidil Fitri. Foto: Dok. Foreder

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Forum Relawan Demokrasi (Foreder) Aidil Fitri menilai Erick Thohir layak calon wakil presiden (Cawapres) atau pendamping Ganjar Pranowo selaku Capres yang diusung PDIP pada Pilpres 2024 mendatang.

Lebih lanjut, Aidil Fitri membeberkan empat alasan Menteri BUMN itu layak jadi Cawapres untuk Ganjar Pranowo.

BACA JUGA: Direktur LSI Sebut Jokowi Ingin Duetkan Ganjar dan Prabowo

Pertama, dari aspek elektabilitas. Erick Thohir bakal memberikan kontribusi elektoral kepada Ganjar karena Menteri BUMN itu sudah masuk tiga besar tokoh Cawapres dengan elektabilitas tertinggi dari sejumlah lembaga survei kredibel.

“Bahkan, dalam sejumlah simulasi pasangan capres-cawapres, duet Ganjar-Erick mampu mengungguli pasangan lain,” ujar Aidil Fitri di Jakarta, Senin (24/4).

BACA JUGA: Dahlan Iskan Menulis 2 Nama soal Kandidat Pendamping Ganjar, Satunya dari Banser

Kedua, duet Ganjar-Erick merupakan perpaduan kepala daerah dengan menteri profesional yang sudah malang melintang di berbagai dunia usaha.

“Keduanya bakal saling mengisi untuk membangun Indonesia. Apalagi kinerja keduanya sudah terbukti di mana Ganjar sukses memimpin Jawa Tengah dan Erick Thohir sudah membenahi BUMN dan bahkan PSSI saat ini,” ujar Aidil Fitri.

BACA JUGA: Erick Thohir Dinilai Paling Potensial Dilirik Sebagai Cawapres

Ketiga, duet Ganjar-Erick juga merupakan duet orang parpol dan non-parpol serta Jawa dan non-Jawa.

Erick Thohir bakal melengkapi Ganjar Pranowo terutama terhadap pemilih di luar PDIP seperti pemilu PAN dan NU.

Pasalnya, Erick Thohir sangat dekat dengan PAN dan NU. Erick Thohir termasuk tokoh yang terlibat penuh dalam menyukseskan perayaan Satu Abad NU dan sekarang Erick Thohir Anggota Kehormatan Banser NU.

“Erick Thohir juga bisa menarik suara di luar Jawa khususnya di Sumatra,” ujar Aidil Fitri.

Keempat, Erick Thohir adalah salah satu menteri andalan Jokowi. “Pengaruh Jokowi bisa memberikan dukungan bagi Erick berduet dengan Ganjar,” ujar Aidil Fitri.

Sebelumnya, Aidil Fitri mengapresiasi keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang telah menetapkan secara resmi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden yang diusung partai Banteng moncong putih itu di Pilpres 2024.

Menurut Aidil, hal tersebut menunjukkan Megawati mendengar suara rakyat Indonesia.

“Kami menyambut dengan haru, bahagia, sujud syukur atas rekomendasi penunjukan Bapak Ganjar sebagai capres dari PDIP untuk Pilpres 2024. Ini menunjukkan Ibu Megawati Soekarnoputri mampu mendengar suara hati rakyat yang menginginkan Ganjar sebagai pengganti Pak Jokowi,” ujar Aidil kepada wartawan, Minggu (23/4/2023).(fri/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler